BerandaHits
Rabu, 18 Jul 2023 15:31

Jemaah Haji 2023 Bakal Dapat Sertifikat Gratis

Jemaah haji tahun 2023 bakal menerima sertifikat. (Shutterstock)

Pemerintah melalui Kementerian Agama bakal memberikan sertifikat haji kepada para jemaah tahun 2023. Sertifikat ini dapat diperoleh secara cuma-cuma.

Inibaru.id - Pemerintah Indonesia akan memberikan sertifikat haji kepada jemaah haji yang telah diberangkatkan ke Tanah Suci dalam musim haji tahun 1444 H/2023. Ini merupakan kali pertama sertifikat haji diberikan sepanjang sejarah penyelenggaraan haji di Indonesia.

Sertifikat tersebut akan diterbitkan oleh Kementerian Agama (Kemenag) dan diberikan dalam bentuk cetak melalui Kantor Wilayah Kemenag di kabupaten/kota asal jemaah.

Direktur Bina Haji Kemenag, Arsad Hidayat menjelaskan bahwa Kemenag telah mengeluarkan surat edaran kepada seluruh Kepala Kantor Kementerian Agama di kabupaten/kota di seluruh Indonesia.

"Kami sudah menerbitkan surat edaran dari Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah ke seluruh kanwil provinsi seluruh Indonesia. Kami menyampaikan tiap kepala Kemenag kabupaten/kota untuk mencetak sertifikat tersebut berdasarkan asal domisili jamaah tersebut," kata Arsad, Minggu, 16 Juli 2023.

Pengambilan sertifikat dapat dilakukan dengan menunjukkan kartu identitas seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP), tidak perlu menggunakan paspor.

Tampilan sertifikat badal haji. (via Okezone)

Arsad juga menegaskan bahwa jemaah haji tidak akan dikenakan biaya apapun untuk mendapatkan sertifikat haji ini.

Selain itu, bagi jemaah yang wafat atau sakit keras dan diwakilkan atau dibadalkan dalam melaksanakan wukuf atau seluruh rukun haji, mereka akan diberikan dua sertifikat. Sertifikat pertama adalah sertifikat haji, sementara sertifikat kedua adalah sertifikat badal haji.

“Jadi kalau nanti yang badal haji di samping mereka mendapatkan sertifikat bahwa mereka dibadalhajikan juga mendapatkan sertifikat haji. Jadi, dua sertifikatnya," tambahnya.

Langkah ini diambil sebagai upaya untuk memberikan pengakuan resmi kepada jemaah haji atas pelaksanaan ibadah haji mereka. Dengan adanya sertifikat haji ini, jemaah dapat memiliki bukti konkret dan mengabadikan momen berharga dalam hidup mereka. (Siti Zumrokhatun/E10)

Artikel ini telah terbit di Medcom dengan judul Perdana! Kemenag akan Berikan Sertifikat Haji 2023 Gratis, Khusus Jemaah Badal Dapat 2 Jenis.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024