BerandaIslampedia
Minggu, 13 Jan 2018 20:16

Uniknya Masjid Lumpur Agadez

Masjid Agadez (pinterest.com)

Buat boneka dari lumpur? Itu sih sudah biasa. Tapi kalau ada masjid terbuat dari lumpur? Ini baru luar biasa. Penasaran?

Inibaru.id - Masjid yang dibuat dari lumpur ini bernama Agadez di Niger, salah satu negara paling panas di dunia yang dijuluki sebagai “Panci Penggorengan Dunia”. Masjid Agadez dibangun pada abad ke-16 atas perintah Raja Songhai, Muhammad Askia, setelah berhasil menaklukkan Agadez. Perlu kamu tahu, Agadez itu salah satu kota yang telah berdiri sejak abad ke-14 dan merupakan kota terbesar di Niger, berada di sekitar 740 kilometer sebelah timur laut ibu kota negara, Niamey.

Pada abad ke-15, Agadez  menjadi  kota pusat pemerintahan Sultan Tuareg. Pantas saja, banyak monumen sejarah di sana, salah satunya Masjid Agadez. Seperti terlansir di travel.mapsof world.com (13/1/2018), Masjid Agadez dibangun pada 1515, kemudian diperbaiki pada 1844 tanpa mengubah bentuk aslinya.

Baca juga:
Masjid Agung Isfahan, Masjid Tertua di Iran yang Menjadi Warisan Dunia
Al Noor, Masjid Pertama dan Bukti Perjuangan Panjang Muslim Dominika

Seperti bangunan tradisional lainnya di Afrika, masjid ini dibangun dari lumpur dan potongan kayu. Masjid juga memiliki menara setinggi 30 meter yang ditopang oleh balok kayu. Potongan kayu yang dipasang di sekeliling dinding menara selain untuk memperkuat struktur bangunan, juga berfungsi sebagai tangga ketika merenovasi atau memperbaiki bangunan.

Saat ini, menara Masjid Agadez merupakan menara tertinggi di Afrika yang merupakan menara bersejarah dan paling terkenal di Afrika sub-Sahara.

Keren, ya. Itu dia yang menjadi pemandangan menarik di Agadez. Keunikan masjid ini juga dipengaruhi oleh arsitektur Yunani, loh. Karena keunikannya, masjid ini dijadikan pusat studi Islam di Niger dan terus berlanjut sampai sekarang.

Dikutip dari Republika.co.id (13/1/2018), Millens perlu tahu nih, di sisi samping masjid ini, dibangun istana sultan yang terbuat dari pasir. Istana ini menjadi rumah bagi sultan yang berkuasa saat ini. Jadi, untuk salat berjamaah sultan menapaki tangga demi tangga masjid tersebut.

Oiya, ternyata nggak hanya Masjid Agadez, saja. Masjid Djenne di Mali dan Masjid Larabanga di Ghana juga terbuat dari lumpur.

Baca juga:
Islam Pesat di Negeri Ratu Elizabeth
Masjid Bayan Beleq, Saksi Bisu Masuknya Islam di Tanah Lombok

Lalu, bagaimana ya lumpur bisa digunakan untuk membuat bangunan? Pertama, lumpur terlebih dahulu dibuat menjadi semacam batu bata yang disebut adobe, merupakan bahan bangunan benar-benar alami. Bahan bangunannya terbuat dari pasir, tanah liat, air dan bahan organik seperti tongkat, jerami, atau pupuk kandang. Karena itu, struktur bangunannya menjadi kokoh dan tahan lama.

Oh, jadi itu, rahasianya. Hmm, kira-kira, bagaimana ya sensasi salat di masjid lumpur? (LIF/SA)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Cantiknya Deburan Ombak Berpadu Sunset di Pantai Midodaren Gunungkidul

8 Nov 2024

Mengapa Nggak Ada Bagian Bendera Wales di Bendera Union Jack Inggris Raya?

8 Nov 2024

Jadi Kabupaten dengan Angka Kemiskinan Terendah, Berapa Jumlah Orang Miskin di Jepara?

8 Nov 2024

Banyak Pasangan Sulit Mengakhiri Hubungan yang Nggak Sehat, Mengapa?

8 Nov 2024

Tanpa Gajih, Kesegaran Luar Biasa di Setiap Suapan Sop Sapi Bu Murah Kudus Hanya Rp10 Ribu!

8 Nov 2024

Kenakan Toga, Puluhan Lansia di Jepara Diwisuda

8 Nov 2024

Keseruan Pati Playon Ikuti 'The Big Tour'; Pemanasan sebelum Borobudur Marathon 2024

8 Nov 2024

Sarapan Lima Ribu, Cara Unik Warga Bulustalan Semarang Berbagi dengan Sesama

8 Nov 2024

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024