BerandaHits
Minggu, 19 Mar 2022 16:02

Tips Menggoreng Makanan di Tengah Kelangkaan dan Harga Minyak Goreng Mahal

Tips Menggoreng Makanan di Tengah Kelangkaan dan Harga Minyak Goreng Mahal

Tips menggoreng di tengah harga minyak goreng mahal. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Mengingat harga minyak goreng mahal dan masih langka, kamu perlu lebih cermat dalam menggoreng makanan biar bisa lebih hemat, Millens. Apa saja ya tipsnya?

Inibaru.id – Harga minyak goreng masih mahal. Bahkan, di sejumlah wilayah, masih sulit untuk dicari. Nah, biar kamu nggak boros karena harus sering-sering menggoreng, simak dulu yuk tips menggoreng makanan yang bisa kamu terapkan di rumah.

Pakailah Wajan Anti-Lengket

Hal pertama yang perlu kamu lakukan untuk menggoreng di tengah krisis minyak goreng adalah memakai wajan anti-lengket. Dengan wajan jenis ini, kamu cukup menggunakan minyak goreng sedikit untuk mengolah makanan seperti telur tanpa perlu khawatir lengket atau kurang matang.

Memasak dengan Teknik Pan Fry

Ada cara menggoreng makanan yang bisa menghemat minyak goreng. Cara tersebut adalah teknik pan fry yang berarti hanya memakai minyak dalam jumlah sedikit untuk menggoreng. Bahkan meskipun masakan yang digoreng berukuran cukup besar.

Meski begitu, kamu harus cermat dalam memakai teknik ini saat memasak. Pastikan suhu minyak sesuai untuk menggoreng sehingga hasilnya bisa maksimal. Kalau masih bingung, bisa kok kamu mencari tutorial YouTube dulu.

Memakai Sendok Takar untuk Menuangkan Minyak

Harga minyak goreng masih mahal. (Media Indonesia/Antara/M. Agung Rajasa)

Kebanyakan orang Indonesia langsung menuangkan minyak goreng begitu saja tanpa mengukurnya sebelum menggoreng. Mulai sekarang, kamu bisa menggunakan sendok takar untuk memastikan jumlah minyak yang digunakan tepat sesuai kebutuhan, bukannya berlebihan.

Meski terlihat layaknya hal yang berlebihan, hal ini bisa membuatmu lebih berhemat dalam memakai minyak goreng, lo.

Kurangi Kebiasaan Makan-Makanan yang Digoreng

Meski bukan termasuk tips menggoreng, mengurangi kebiasaan makan-makanan yang digoreng sepertinya memang perlu kamu lakukan di saat minyak goreng mahal dan langka. Setidaknya, kamu jadi bisa menghemat minyak dan akhirnya nggak perlu sering-sering mengeluarkan uang banyak hanya untuk membelinya.

Membeli gorengan juga belum tentu bisa kamu jadikan solusi karena pasti penjual gorengan juga menaikkan harga gorengannya. Maklum, mau nggak mau mereka juga harus melakukannya untuk bertahan, Millens.

Kamu bisa lebih sering mengolah makanan dengan cara dikukus atau dipanggang yang sama sekali nggak melibatkan minyak goreng. Nggak perlu khawatir berlebihan. Kuliner Indonesia sangat kaya sehingga kamu pasti bisa menemukan olahan masakan yang lezat meskipun nggak digoreng.

Lagipula, makanan yang dikukus atau dipanggang juga lebih sehat dan lebih baik buat program dietmu, bukan? Selain bisa membuatmu berhemat, mengolah makanan tanpa minyak bisa bikin badan lebih sehat, pula.

Kalau kamu, punya tips lagi biar bisa menghemat minyak goreng nggak, nih, Millens? (Jab/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025