BerandaHits
Jumat, 30 Nov 2023 13:23

Perempuan Sulit Keluar dari Toxic Relationship, Ini Alasannya

Ilustrasi: Perempuan seringkali kesulitan keluar dari hubungan yang menyakitkan. (MI/AFP)

Perempuan yang bertahan dalam toxic relationship sebenarnya ingin segera meninggalkan itu. Tapi, ada banyak alasan sehingga mereka belum bisa melakukannya.

Inibaru.id - Menjalin hubungan dengan seseorang yang kita cintai memang menyenangkan. Namun, jika pasangan berubah menjadi sosok yang jahat, nggak menghargai, sering melakukan kekerasan, membuat kamu sakit hati, beda lagi ceritanya ya, Millens?

Jika pasanganmu berubah menjadi pribadi yang nggak menyenangkan bahkan sampai mengancam keselamatanmu, itu artinya kamu sedang dalam hubungan yang beracun atau toxic relationship. Oleh sebab itu, kamu hendaknya nggak berlama-lama dalam hubungan itu.

Namun kenyataannya, banyak perempuan yang terjebak dalam toxic relationship. Kamu pasti pernah memiliki teman bahkan menjadi saksi betapa terpuruknya dia dalam menjalani hubungan dengan pasangannya, kan? Sebagai teman, mungkin kamu sudah menyarankan untuk mengakhiri hubungan, tapi dia tetap bertahan. Hhmm, jadi gemas ya?

Nah, daripada pusing dan nggak habis pikir dengan kondisi seperti itu, sebaiknya simak hal-hal apa saja yang jadi alasan banyak perempuan sulit keluar dari toxic relationship.

1. Merasa Rendah Diri

Seseorang dengan kondisi mental yang nggak stabil rentan tertarik pada orang-orang problematik. Ini karena dia memandang dirinya rendah sehingga nggak merasa pantas mendapatkan pasangan yang baik. Oleh karena itu, dia akan memertahankan siapapun yang tertarik padanya, meski kepribadian mereka sangat buruk.

2. Dimanipulasi Pasangan

Ilustrasi: Salah satu bentuk seseoraang memanipulasi pasangannya adalah gaslighting. (Pexels/Timur Weber)

Pernah mendengar istilah gaslighting? Dalam hubungan asmara, ini merupakan bentuk manipulasi yang dilakukan seseorang agar terlihat berkuasa sehingga membuat pasangan memertanyakan kewarasannya. Dia akan melakukan berbagai cara agar tujuannya tercapai, tanpa memedulikan sang kekasih.

3. Mendapat Ancaman

Ini sering ditemukan dalam hubungan toxic. Biasanya seseorang akan mengancam untuk melakukan hal-hal berbahaya, seperti bunuh diri jika pasangannya ingin mengakhiri hubungan. Akhirnya sang pacar nggak punya pilihan lain selain bertahan lantaran takut dia berbuat macam-macam.

4. Berpikir Bisa Mengubah Pasangan

Dalam hati, dia percaya pasangan bisa berubah suatu hari nanti. Dia yakin sang kekasih rela berubah menjadi lebih baik dan berhenti menyakitinya. Padahal, menghilangkan kebiasaan buruk bukan suatu yang mudah. Seseorang hanya bisa berubah jika dia memang menghendakinya.

5. Ragu Memulai Hubungan Baru

Memulai hubungan baru berarti kembali mengulang fase pendekatan yang cukup melelahkan. Dia merasa nggak punya banyak energi untuk melakukan siklus itu. Lagipula nggak ada jaminan bahwa hubungan baru lebih baik dari hubungan yang dia jalani saat ini. Karenanya lebih baik bertahan dan menoleransi keburukan pasangan.

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan, ternyata ada beragam alasan yang membuat perempuan sulit lari dari hubungan yang merusak. Jadi, sebagai teman, alangkah baiknya jika kamu nggak buru-buru menghakiminya. Yang sebaiknya kamu lakukan adalah memberikan semangat dan memvalidasi perasaannya. (Siti Khatijah/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: