BerandaHits
Rabu, 7 Jun 2022 13:00

Nggak Hanya Awal Ramadan, Iduladha 2022 Juga Bakal Beda Tanggal?

Ilustrasi: Ada potensi Iduladha 2022 bakal dirayakan di tanggal yang berbeda. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

BRIN dan Kementerian Agama mengungkap potensi Iduladha 2022 bakal dirayakan di tanggal yang berbeda. Untuk memastikannya, masyarakat diminta untuk menunggu hasil Sidang Isbat.

Inibaru.id – Meski awal puasa Ramadan 2022 berbeda, masyarakat Indonesia merayakan Idulfitri 2022 pada hari yang sama, yaitu 2 Mei 2022. Tapi, belakangan ini muncul isu kalau Iduladha 2022 bakal beda tanggal, Millens.

Potensi ini diungkap oleh Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Soalnya, kalau menilik kalender 2022, sudah tertulis kalau Iduladha bakal dirayakan pada 9 Juli 2022. Tapi, ada kemungkinan Iduladha sebenarnya jatuh pada sehari setelahnya.

“Sebagaimana penentuan Idulfitri 1443 Hijriah, Iduladha 1443 H kali ini juga akan mengalami potensi perbedaan tanggal, yakni tanggal 9 Juli atau 10 Juli 2022,” jelas peneliti Andi Pangerang di Pusat Riset Antariksa BRIN, Sabtu (4/6/2022).

Direktur Jenderal Bina Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama (Kemenag) Kamaruddin Amin pun meminta masyarakat untuk nggak terburu-buru menentukan Iduladha. Kita diminta untuk menunggu hasil sidang isbat untuk menentukan Iduladha 2022 yang baru digelar Kemenag pada 29 Juni 2022.

“Kita menunggu hasil sidang isbat yang InsyaAllah akan dilaksanakan tanggal 29 Zulkaidah atau bertepatan 29 Juni,” ungkap Kamaruddin, Senin (6/6).

BRIN mengungkap potensi Lebaran beda tanggal. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Kalau memang pada akhirnya benar perayaan Iduladha berbeda hari, Kamaruddin pun meminta masyarakat untuk saling memahami dan menghargai. Apalagi, kita sudah terbiasa dengan perbedaan ini saat menentukan awal puasa atau merayakan Idulfitri sebelumnya.

Hal ini disebabkan oleh penggunaan dua kriteria dalam menentukan hari-hari tertentu dalam penanggalan Islam di Indonesia, yaitu Wujudul Hilal dan MABIMS atau perkumpulan Menteri-Menteri Agama dari Indonesia, Malaysia, Singapura, dan Brunai Darussalam.

Kalau Wujudul Hilal, dipakai oleh Muhammadiyah sesuai dengan kondisi bulan yang terbenam usai matahari terbenam berapapun ketinggiannya. Sementara itu, kriteria MABIMS dilandasi oleh batasan minimal untuk terlihatnya hilal.

“Terlihatnya hilal, yaitu parameter fisis hilal yang dinyatakan dengan parameter elongasi (jarak sudut bulan – matahari) minimum 6,4 derajat dan parameter fisis gangguan cahaya syafak/twilight (cahaya senja) yang dinyatakan dengan parameter ketinggian minimum 3 derajat,” terang Andi Pangerang.

Hm, kira-kira, nanti Iduladha bakal bisa barengan nggak ya, Millens? (Cnn/Kom/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: