BerandaTechno
Sabtu, 23 Mar 2018 19:28

Begini Cara Cambridge Analytica Dapatkan Data Facebook

Skandal data Facebook yang dilakukan Cambridge Analytica. (Getty Image)

Jutaan data pengguna Facebook dicuri Cambridge Analytica melalui satu aplikasi “thisisyourdigitallife”. Bagaimana cara kerjanya?

Inibaru.id – Nama Christopher Wylie menjadi satu sosok yang cukup banyak disebut dalam skandal data pengguna Facebook oleh Cambridge AnalyticaNamanya menjadi terkenal setelah media Inggris The Observer dan media AS The New York Times membongkar skandal pencurian dan eksploitasi data pengguna Facebook yang dilakukan firma tersebut.

Wylie menyebutkan, Cambridge Analytica membeli setidaknya 50 juta data pengguna Facebook dari seorang akademisi University of Cambridge, Aleksander Kogan. Bertemu untuk kali pertama dengan Aleksander Kogan pada 2014, saat itu Kogan menawarkan cara tercepat, termurah, dan berkualitas untuk meraup data pengguna Facebook yang dibutuhkan Wylie.

Seperti ditulis Kompas.com, Jumat (23/3), Kogan mengaku memiliki aplikasi bernama “thisisyourdigitallife” di Facebook. Aplikasi tersebut bisa memberikan akses khusus, nggak hanya mendapatkan data pengguna, tetapi juga jaringan teman dalam aplikasi tersebut.

Baca juga:
Christopher Wylie, Sang “Pembisik” Skandal Pencurian Data Facebook
Data Facebook Bocor, Zuckerberg (Akhirnya) Angkat Bicara

“Jika Anda menggunakan aplikasi tersebut, saya tidak hanya akan bisa melihat profil Anda saja, tapi juga teman Facebook Anda,” jelas Wylie.

Kogan juga disebutkan pernah mengirim pos-el kepada Wylie yang berisikan sifat-sifat personal para pengguna Facebook yang bisa diprediksi melalui aplikasi.

Aplikasi buatan Global Science Research itu memang kerap menyuguhkan survei tentang kepribadian yang ada di Facebook. Para pengguna aplikasi ini bisanya memang secara nggak sadar dan sukarela membagikan data personal mereka, seperti apa saja yang mereka sukai, di mana mereka tinggal, dan siapa saja teman mereka.

Lebih dari itu, Wylie bahkan mengungkapkan kalau aplikasi tersebut juga bisa menjangkau pesan pribadi di Facebook. Namun, dia nggak mengetahui lebih lanjut apakah hal tersebut juga dilakukan oleh Cambridge Analytica.

Baca juga:
Respons Grab atas Pembunuhan yang Dilakukan Pengemudinya
Meriung Nonton dan Diskusi "Night Bus" di Semarang

“Kami hanya perlu menyentuh ratusan ribu akun orang, lalu menyebarkannya lebih luas ke seluruh wilayah AS,” ungkap Wylie.

Aplikasi Kogan hanya diunduh 270 ribu pengguna Facebook, tapi data tersebut bisa memengaruhi hingga puluhan juta data penggguna. Wylie menambahkan, dirinya hanya memerlukan waktu dua hingga tiga bulan untuk memanen 50-60 juta data pengguna. (MEI/GIL)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024