BerandaLegendary
Rabu, 21 Nov 2017 12:12

Selamat Jalan, Nenek Rocker Indonesia!

Artis Laila Sari tampil di Konser 60 Tahun Titiek Puspa dengan judul “Citra Karya Titiek Puspa” oleh RCTI di JHCC Jakarta, pada 18 November 1991. (Kompas/Johnny TG)

Aktris tiga zaman itu telah berpulang pada Senin (20/11/2017) malam. Namun begitu, karya dan kisahnya tak akan pudar dimakan zaman.

Inibaru.id – Panggung hiburan Tanah Air kembali ditinggal oleh salah seorang aktris legendaris. Ya, Laila Sari, wafat pada Senin (20/11/2017) malam. Sempat menjalani syuting sebuah talkshow di Net TV hingga pukul lima sore, artis 82 tahun itu mengembuskan napas terakhir di rumahnya yang berada di kawasan Tangkiwood, Jakarta Barat.

Dilansir dari Liputan6, Senin (20/11), tetangga Laila Sari, Wheny Melinda, mengatakan, artis tiga zaman itu diperkirakan meninggal selepas waktu Isya. "Iya, benar, meninggal sekitar pukul 19.50 WIB,” tuturnya.

Wheny mengungkapkan, belakangan ini kondisi Laila Sari memang terlihat kurang fit. Hal itu dia ketahui lantaran nenek kelahiran 4 November 1935 itu beberapa kali sempat mengeluhkan kondisi tubuhnya kepada Wheny.

Emak Laila, begitu dia biasa disapa, mungkin bisa dibilang merupakan artis multitalenta terakhir yang mewakili zamannya. Kepiawaian berakting, menyanyi, dan melawak yang Laila tunjukkan masih bisa terus kita nikmati hingga ajal menjemputnya kemarin

Baca juga:
Benyamin S dan Kebetawian
Benny Panjaitan, Komponis, Gitaris, dan Vokalis Panbers

Nenek energetik kelahiran Padang Panjang, Sumatra Barat itu mengawali karier sebagai pemain sandiwara dan penyanyi, lalu merambah ke film layar lebar sebagai pemain. Bakat akting Laila juga bisa kita nikmati dari sejumlah sinetron Tanah Air.

Tak kurang dari enam dekade Laila menghibur warga Indonesia. Sebagaimana ditulis Subhan Riyadi di Kompasiana (22/10/2016), dia dikenal sebagai penyanyi rock dengan kualitas suara yang cukup tinggi. Sejak 1951, Laila bahkan sudah menunjukkan bakatnya itu di panggung hiburan.

Lebih dari 20 judul film pernah dibintangi aktris yang juga piawai menari balet tersebut. Dinamika (1955), Peristiwa 10 Nopember (1956), Singa Betina dari Marunda (1971), Wadjah Seorang Laki-Laki (1971), Inem Nyonya Besar (1977), dan Halimun (1982) adalah sederet film sempat melambungkan namanya. Air & Api (2015) tercatat sebagai film terakhirnya.

Selain itu, wajah Laila juga sempat menghiasi sejumlah sinetron di Indonesia, di antaranya Ikhlas (SCTV, 2003), Si Yoyo (RCTI, 2005), dan Yoyo dan Popo (RCTI, 2005). Hingga pengujung usianya, Laila bahkan masih sempat menjadi bintang tamu dalam sinetron Jodoh Wasiat Bapak yang tayang di ANTV pada 2017 ini. Dia memerankan sosok Nenek Siti.

Prihatin

Ketenaran di panggung hiburan ternyata tak menjamin kemakmuran bagi Emak Laila pada usia senja. Berdomisili di Jalan Badila I No 1 Tangkiwood, Jakarta Barat, dia justru hidup prihatin pada akhir hayatnya. Rumah Laila sangat menyedihkan.

Baca juga:
Tak Di ragukan Lagi, Jenderal Hoegeng Di nobatkan Sebagai Polisi Paling Jujur Sedunia
Luar Biasa, Indonesia Sapu Bersih Juara Asia Auto Gymkhana Competition

Menikah dengan Murdadi Iskandar alias Bertje pada 1960, mendiang Laila mengaku begitu bahagia. Suaminya sangat setia dan menyayanginya. Nahas, Bertje mengalami stroke. Selama hampir enam tahun dia merawat suaminya, sedangkan pada saat bersamaan, ibunya yang sudah juga dirawat di rumah sakit.

Demi merawat suami dan ibunya, Laila memutuskan berhenti sementara dari panggung hiburan. Sementara, untuk menanggung biaya penyembuhan keduanya, dia sampai kehabisan uang dan terpaksa menjual barang-barang miliknya.

Ibu Laila mangkat sekitar tahun 2000. Seminggu setelah ibunya, Bertje juga berpulang. Kala itu hidupnya jauh dari berkecukupan. Perempuan murah senyum itu bahkan terpaksa membuka warung nasi kecil-kecilan untuk hidup sehari-hari.

Kini dia telah berpulang, menyusul sang suami yang begitu dia cintai. Namun begitu, seluruh karya dan kisahnya tak akan lekang dalam ingatan. Selamat jalan, Nenek Rocker Indonesia! (GIL/SA)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: