BerandaKulinary
Sabtu, 31 Mei 2019 07:40

Membeli Oleh-Oleh Menjelang Mudik Boleh Saja, Asal…

Berburu oleh-oleh. (Cloudfront)

Saat piknik atau mudik, mencangking oleh-oleh nggak jarang menjadi keharusan sebagian orang. Namun, perlukah melakukannya? Apa saja yang harus menjadi pertimbangan kita untuk membeli oleh-oleh?

Inibaru.id – Mudik dan membawakan oleh-oleh untuk keluarga tercinta seolah menjadi satu kesatuan yang nggak bisa dipisahkan. Kendati terkadang merepotkan karena bawaan jadi lebih banyak, buah tangan tetap nggak boleh kelupaan. Nggak jarang, sebagian pemudik kehilangan barang bawaan mereka karena ini.

Untuk menghindari hal-hal nggak menyenangkan selama mudik, kamu perlu mempertimbangkan beberapa faktor sebelum membeli oleh-oleh. Jangan buru-buru membawa barang incaranmu ke kasir sebelum menyimak tips berikut ini.

Siapkan Dana

Siapkan uang dulu ya! (Eyeem)

THR memang menjadi salah satu sumber danamu untuk mudik. Namun, sebaiknya persiapkan tabungan khusus untuk Lebaran juga ya. Dengan mempersiapkan tabungan khusus Lebaran, uang THR bisa kamu gunakan untuk berjaga-jaga.

Tabungan khusus juga akan lebih memudahkanmu untuk membeli oleh-oleh yang kamu incar. Sebelum belanja, pertimbangkan uangnya ya! Ha-ha.

Pertimbangkan Harga

Menawar adalah salah satu cara agar mendapatkan barang yang kamu inginkan. (Futuready)

Oleh-oleh yang bagus nggak selalu harus mahal, lo. Kalau kamu nggak mudah menyerah, barang berkualitas dengan harga yang nggak bikin kantong jebol bisa kamu dapatkan. Kamu bisa menawar. Atau, sSebelum berbelanja, nggak ada salahnya kamu melakukan riset kecil dulu.

Pertimbangkan Ukuran

Ukuran oleh-oleh yang terlalu besar bakal membuatmu kerepotan di perjalanan mudik. (Milujemeservis)

Ukuran oleh-oleh yang kamu pilih juga sebaiknya perlu dipertimbangkan. Ini supaya kamu nggak kerepotan membawanya selama perjalanan.

Belikan Oleh-Oleh yang Diinginkan

Membelikan oleh-oleh yang tepat bakal membuat keluarga di rumah senang. (iStock)

Nggak jarang, sebagian orang merasa cukup puas hanya dengan membawa makanan. Padahal, kalau kamu pengin menyenangkan hati orang tuamu, nggak ada salahnya bertanya langsung.

Kalau kamu pengin ngasih kejutan, cobalah pancing mereka ngobrol dan sisipkan pertanyaanmu tanpa membuat mereka sadar kamu sedang mencari tahu keinginan mereka.

Sudah tahu barang apa yang pengin kamu beli? Cus berangkat sebelum kehabisan ya! He-he. (IB15/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: