BerandaKulinary
Minggu, 16 Mar 2019 19:00

Lada Hitam VS Lada Putih: Proses Pemetikan dan Produksi adalah Kunci!

Lada hitam versus lada putih. (Wetmarket)

Selama ini mungkin kita sering bertanya, apakah sama antara lada hitam dengan lada putih? Hm, penasaran?

Inibaru.id - Lada, sahang, atau merica, begitulah rempah pemberi rasa hangat ini disebut di Indonesia. Menyebar luas di seluruh belahan negeri ini, lada menjadi salah satu bahan makanan yang hampir tak terlupa di dapur. Selain jadi penyedap, lada juga konon bisa menyembuhkan gigitan serangga. Hm, lada putih atau hitam yang bisa melakukannya?

Yap, dalam makanan, kita mengenal lada hitam dan putih. Padahal, sebetulnya dua jenis rempah itu berasal dari buah yang sama, yang dalam bahasa latin disebut Piper nigrum. Yang membedakan hanyalah pengolahan dan pemetikan bijinya saja.

Lada hitam dibuat dengan memetik buah lada yang masih setengah matang. Buah itu kemudian dikeringkan di bawah sinar matahari. Proses pengeringan inilah yang membuat warna kulit lada menjadi kehitaman. Lada yang dibiarkan mengering bakal kisut dan menggelap. Maka, jadilah lada hitam.

Lada hitam. (iStock)

Sementara, lada putih dipetik saat buah sudah matang. Lantaran matang pohon, warna kulitnya pun masih segar. Kemudian, untuk mengolah lada putih, buah direndam dalam air garam selama beberapa hari untuk menghilangkan kulit terluar. Biji dari buah lada itulah yang menjadi lada putih.

Umumnya, lada putih beraroma lebih halus dibanding lada hitam. Namun, lada putih memiliki rasa yang lebih pedas. Sementara, lada hitam yang nggak begitu pedas justru memiliki aroma yang lebih kuat.

Lada Putih Lebih Rumit

Untuk membuat lada hitam, buah yang masih hijau direbus dalam air panas agar bersih, sekaligus sebagai persiapan proses browning. Setelah proses perubahan warna selesaii, Biji lada dikeringkan selama satu hari di bawah terik sinar matahari atau bisa dengan mesin pengering. Selanjutnya, buah menjadi lebih gelap dan menyusut, maka jadilah lada hitam.

Cara berbeda digunakan untuk menghasilkan lada putih. Lada matang yang telah berwarna merah dipilih, lalu lada mengalami retting atau perendaman dalam air selama beberapa hari. Namun, ada pula yang menggunakan proses kimiawi untuk menghilangkan kulit buah lada. Biji putih yang sudah bersih kemudian dikeringkan, jadilah lada putih.

Lada putih. (gnfood)

Pengelupasan kulit buah lada membuat tekstur permukaan lada putih terasa lembut serta terlihat lebih bersih dan menarik. Sementara, lada hitam mempunyai tekstur yang kasar pada permukaannya, membuatnya tampak kurang menarik. Namun, saat sudah menyatu dengan makanan, siapa bisa tahan? Ha-ha. (IB20/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: