Inibaru.id – Menjaga kesehatan mental sangat penting apalagi di tengah kondisi yang nggak menentu seperti sekarang. Selama ada pandemi Covid-19, banyak orang jadi merasa cemas karenanya.
“Kebanyakan kecemasan karena pandemi Covid-19 seperti takut tertular virus, takut positif corona, cemas karena anak di rumah, masih harus bekerja, masalah ekonomi, cemas karena menangani pasien sampai cemas akan masa depan yang tidak ada kepastian,” jelas psikolog Margaretha melalui layanan konsultasi psikologi terkait Covid-19 oleh Ikatan Psikolog Klinis (IPK) untuk Jawa Tengah, Sabtu (9/5).
Gangguan psikologis ini dialami berbagai profesi dan usia.
Psikolog yang akrab disapa Margaretha ini menyampaikan tiga kunci untuk menjaga
kesehatan mental selama pandemi. Hm, apa saja ya?
Bangun Pikiran Positif
Bangunlah pikiran positif seperti memberi sugesti positif pada diri sendiri, dan memperkuat harapan dan optimisme. Memberi sgesti diri sendiri dapat memunculkan perasaan dan perilaku positif.
“Memberi sugesti diri sendiri bahwa sistem kekebalan tubuhku sehat dan kuat, paru-paruku bersih tidak bernoda, aku bisa menjalani pandemi ini dengan baik,” jelasnya.
Memperkuat harapan dan optimisme seperti memimpikan bencana ini akan berakhir juga bisa dilakukan. Kamu harus yakin kalau kamu nggak sendirian ya, Millens. Meningkatkan religiusitas juga bisa mengurangi kecemasan.
Ciptakan Perasaan Positif
Millens, setelah kamu berpikiran positif, selanjutnya perasaan positif akan tercipta. Caranya bisa dengan melatih emosi positif dengan mencari sisi baik situasi ini. Walaupun kamu nggak nongkrong bersama teman-teman, kamu masih bisa menghubungi mereka via telepon atau chat.
Kamu juga bisa melakukan relaksasi
untuk meredakan tekanan emosi yang sedang kamu rasakan. Gimana?
Berperilaku Positif
Supaya tetap positif, kamu bisa melakukan kegiatan menyenangkan di rumah atau kos seperti memasak, berkebun, bersih-bersih, atau hal simple seperti melukis atau mewarnai.
Kamu juga bisa mengurangi kecemasan dengan selalu menjaga kebersihan dan menjaga jarak fisik dengan orang lain. Selalu perhatikan kondisi kesehatan fisikmu juga. Kalau kamu mengalami gejala penyakit pernafasan, segera hubungi fasilitas kesehatan terdekat.
Tapi jangan mendiagnosa sendiri kondisi kamu ya Millens, bisa jadi gejala fisik yang kamu rasakan ternyata adalah gejala psikosomatis.
Makan makanan bergizi, mengonsumsi vitamin, tidur cukup, dan olahraga teratur juga bisa meningkatkan imunitas tubuh, sehingga kamu lebih tenang.
Kurangi konsumsi berita tentang Covid-19 yang berlebihan. Carilah berita dari lembaga kesehatan atau lembaga resmi pemerintah. Menyimak cerita inspiratif orang-orang yang survive dari Covid-19 juga sangat dianjurkan.
Saling mengirim pesan positif dengan orang terdekatmu. Bantu menghilangkan stigma negatif orang yang terpapar virus corona. Saling jaga dan saling bantu dengan sesama juga perlu dilakukan ya, Millens.
Bila muncul kekhawatiran, kecemasan, emosi, dan pikiran negatif berlebihan terkait Covid-19, segera hubungi Layanan Psikologi untuk Sehat Jiwa (Sejiwa) HIMPSI di hotline nasional 119 ext 8. Kamu juga bisa konsultasi gratis dengan psikolog klinis IPK via Whatsapp. Selengkapnya di https://covid19.ipkindonesia.or.id/.
Semoga bermanfaat ya. Eh, kamu belum stres menghadapi pandemi kan? (Julia Dewi Krismayani/E05)