BerandaHits
Senin, 24 Sep 2023 14:00

Warna Cat yang Bisa Mengundang Nyamuk Masuk ke Dalam Rumah

Warna cat bisa mengundang nyamuk masuk ke dalam rumah. (Flickr/Ashok Prabakaran)

Ternyata, warna cat bisa mempengaruhi ketertarikan nyamuk masuk ke dalam rumah. Warna cat apa yang sebaiknya perlu dihindari, ya?

Inibaru.id – Nggak hanya lingkungan yang kotor atau banyak air menggenang yang bisa bikin nyamuk masuk ke rumah. Warna cat juga bisa membuat serangga pengisap darah itu masuk ke rumahmu dan mengganggu penghuninya, lo. Oleh karena itulah, kamu nggak disarankan untuk memakai sejumlah warna cat yang dianggap bisa mengundangnya.

Fakta mengejutkan ini diungkap oleh Emma Crumbley dari Mosquito Squad. Menurutnya, nyamuk memiliki mata yang sangat berbeda dari manusia. Melihat dunia dalam pandangan yang lebih kabur. Efeknya, mereka hanya mengikuti warna-warna kabur yang dianggap menarik bagi mereka. Hal inilah yang membuat mereka terkadang tertarik dengan warna-warna cat tertentu.

Nah, berikut adalah warna cat rumah yang disebut-sebut bisa membuat nyamuk tertarik masuk ke rumah kita. Simak baik-baik, ya?

1.       Rumah dengan Cat Warna Hitam

Di Indonesia, sangat jarang ditemui rumah dengan cat warna hitam. Soalnya, warna cat ini bisa membuat rumah jadi terlihat gelap. Selain itu, sebenarnya warna cat ini juga bisa mengundang nyamuk.

Kok bisa sih? Ternyata hal ini disebabkan oleh kebiasaan nyamuk yang menghindaari paparan sinar matahari langsung yang bisa membuat mereka dehidrasi atau bahkan mati. Mereka pun jadi lebih menyukai bayangan atau tempat-tempat yang gelap.

“Karena alasan itulah, nyamuk lebih sering keluar pas malam, senja, atau fajar. Saat itu, matahari nggak akan mengancam nyawanya,” terang Sholom Rosenbloom sebagaimana dilansir dari Homes and Gardens, Jumat (21/9/2023).

Jadi, kalau kamu pengin mengecat rumah dengan warna hitam, atau mengombinasikannya dengan warna hitam dan putih, pikir baik-baik lagi deh. Bisa jadi hal ini malah membuatmu repot mengusir nyamuk di kemudian hari, Millens.

2.       Rumah dengan Warna Cat Biru Tua

Warna biru tua dan warna-warna gelap lainnya lebih menarik bagi nyamuk. (Thespruce)

Meski berbeda dengan hitam, tetap saja biru tua termasuk dalam warna yang gelap. Warna ini dianggap sama dengan bayangan atau tempat gelap lain yang nyamuk sangka sebagai tempa yang aman. Otomatis, nyamuk pun akan tertarik untuk berada di rumah dengan warna cat ini.

3.       Rumah dengan Warna Merah

Warna merah yang menyolok dan cerah memang bisa membuat rumah memiliki aura yang lebih ceria. Sayangnya, warna cat ini juga bisa mengundang nyamuk, lo.

“Nyamuk memiliki sensor suhu khusus yang membuat mereka mampu mendeteksi mangsa berdarah panas. Nah, keberadaan sensor ini ditambah dengan pandangan mereka yang buruk membuat mereka menganggap tempat dengan warna merah sebagai lokasi yang pas untuk mencari mangsa,” lanjut Sholom.

4.       Cat Warna Jingga

Mirip dengan merah, warna jingga juga dianggap sebagai kode bagi nyamuk untuk mendekat karena ada banyak mangsa. Oleh karena itulah, kamu sebaiknya menghindarinya.

Melihat fakta-fakta ini, sebaiknya kamu memilih warna-warna cat lain saja ya di rumah agar nggak membuat nyamuk datang ke rumah seperti putih, hijau, atau biru muda, Millens. (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

KPU Jateng Fasilitasi Debat Cagub-Cawagub Tiga Kali di Semarang

4 Okt 2024

Masih Berdiri, Begini Keindahan Bekas Kantor Onderdistrict Rongkop Peninggalan Zaman Belanda

4 Okt 2024

Gen Z Cantumkan Tagar DESPERATE di LinkedIn, Ekspresikan Keputusasaan

4 Okt 2024

Sekarang, Video Call di WhatsApp Bisa Pakai Filter dan Latar Belakang!

4 Okt 2024

Mengapa Banyak Anak Muda Indonesia Terjerat Pinjol?

4 Okt 2024

Ini Waktu Terbaik untuk Memakai Parfum

4 Okt 2024

Wisata Alam di Pati, Hutan Pinus Gunungsari: Fasilitas dan Rencana Pengembangan

4 Okt 2024

KAI Daop 4 Semarang Pastikan Petugas Operasional Bebas Narkoba Lewat Tes Urine

4 Okt 2024

Indahnya Pemandangan Atas Awan Kabupaten Semarang di Goa Rong View

5 Okt 2024

Gelar HC Raffi Ahmad Terancam Nggak Diakui, Dirjen Dikti: Kampusnya Ilegal

5 Okt 2024

Kisah Pagar Perumahan di London yang Dulunya adalah Tandu Masa Perang Dunia

5 Okt 2024

Penghargaan Gelar Doktor Honoris Causa, Pengakuan atas Kontribusi Luar Biasa

5 Okt 2024

Ekonom Beberkan Tanda-Tanda Kondisi Ekonomi Indonesia Sedang Nggak Baik

5 Okt 2024

Tembakau Kambangan dan Tingwe Gambang Sutra di Kudus

5 Okt 2024

Peparnas XVII Solo Raya Dibuka Besok, Tiket Sudah Habis Diserbu dalam 24 Jam

5 Okt 2024

Pantura Masih Pancaroba, Akhir Oktober Hujan, Masyarakat Diminta Jaga Kesehatan

6 Okt 2024

Pasrah Melihat Masa Depan, Gen Z dan Milenial Lebih Memilih Doom Spending

6 Okt 2024

Menikmati Keseruan Susur Gua Pancur Pati

6 Okt 2024

Menilik Tempat Produksi Blangkon di Gunungkidul

6 Okt 2024

Hanya Menerima 10 Pengunjung Per Hari, Begini Uniknya Warung Tepi Kota Sleman

6 Okt 2024