BerandaHits
Jumat, 2 Mei 2024 14:00

Gen Z Dominasi Pembelian Tiket Konser 'Tunggu Aku di...' Sheila On 7

Konser 'Tunggu Aku di...' lima kota Sheila On 7". (Aksara Suara)

Meski populer di kalangan generasi milenial, nyatanya penggemar Sheila On 7 juga datang dari kalangan Gen Z. Mereka pun jadi dominator pembeli tiket konser 'Tunggu Aku di...' lima kota.

Inibaru.id – Kabar mengejutkan datang dari promotor konser “Tunggu Aku di..." lima kota Sheila On 7 Antara Suara. Menurut promotor tersebut, yang mendominasi pembelian tiket untuk konser yang digelar di Samarinda, Kalimantan Timur, dan Makassar adalah Gen Z.

Mengapa mengejutkan? Sheila On 7 lebih dikenal sebagai band yang mengiringi masa remaja atau dewasa muda para generasi milenial kelahiran 1981 sampai 1996. Soalnya, debut album Sheila On 7 dirilis pada 1999, sementara album studio terakhir band asal Yogyakarta dirilis pada 2014 lalu.

Artinya, generasi milenial tertua kelahiran 1981 baru berusia 18 tahun saat album pertama Sheila On 7 dirilis dan generasi milenial termuda kelahiran 1996 berada di usia yang sama saat album terakhirnya dirilis.

Sementara itu, Gen Z adalah mereka yang lahir dari 1997 sampai 2012. Kelahiran tertua dari generasi ini, yaitu 1997, baru berusia 2 tahun saat album perdana Sheila On 7 dirilis dan berusia 17 tahun saat album terakhir Sheila On 7 dirilis. Bahkan, banyak Gen Z yang masih berusia 2 tahun saat album terakhir Sheila On 7 dirilis, lo.

Tapi, karena dasarnya lagu-lagu Sheila On 7 memang enak didengar dan bisa diterima dari generasi lebih tua ataupun lebih muda, pada akhirnya, banyak Gen Z yang ikutan menyukainya. Apalagi, lirik-liriknya dianggap relevan bagi mereka yang masih berusia remaja. Konten yang dikaitkan dengan lagu Sheila On 7 di media sosial juga banyak yang dinikmati mereka.

Gen Z banyak yang menggemari lagu-lagu Sheila On 7. (Aksara Suara)

Gara-gara hal ini, Gen Z pun ikutan ticket war konser Sheila On 7. Mereka nggak mau ketinggalan konser band yang member-nya sudah bapak-bapak ini.

“Memang nggak perlu diragukan soal semangat anak-anak muda Gen Z untuk bersaing mendapatkan tiket konser. Antusiasmenya gede banget. Di Samarinda, 49 persen pembeli tiketnya adalah mereka. Di Makassar, jumlahnya mencapai 53 persen. Sisanya dibagi antara generasi milenial dan generasi alpha,” ucap CEO Antara Suara Andry Verraning Ayu sebagaimana dilansir dari VOI, Selasa (30/4/2024).

Yang lebih menarik lagi 66 persen dari pembeli tiket konser Sheila On 7 di Samarinda adalah kaum hawa. Selain itu, yang ikutan ticket war nggak hanya dari Indonesia, melainkan juga dari negara tetangga seperti Malaysia, Brunei, Singapura, Australia, sampai Hong Kong.

Namanya juga band legendaris dengan lagu-lagu yang nggak lekang oleh waktu, ya, Millens? Pantas banget kalau penggemar Sheila On 7 yang datang dari Generasi Z yang berusia muda. Hm, omong-omong, apakah kamu juga ikutan ticket war-nya? (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: