BerandaHits
Kamis, 11 Apr 2018 16:17

Diet, antara Hidup Sehat dan Turunkan Berat

Makanan sehat (Suksesimpian.blogspot.co.id)

Diet sudah lama didengungkan sejumlah kalangan di tengah masyarakat. Namun, apa sih arti diet yang sebenarnya?

Inibaru.id – Selama ini diet dianggap sebagai salah satu cara untuk menurunkan berat badan. Mulai dari mengurangi porsi makan hingga meniadakan nasi pada menu makanannya diklaim mampu mengatasi masalah tersebut. Namun, ada yang beranggapan, diet semata-mata hanyalah menjalani pola hidup sehat.

Salah satu pelaku diet, Rahmaniar Ungsi mengatakan, diet merupakan salah satu cara untuk menurunkan berat badan.

“Kalau menurut saya, diet itu memang sebuah cara untuk menurunkan berat badan menjadi ideal. Memang diperlukan usaha yang ekstra untuk diet. Salah satu caranya ya menjalankan pola hidup sehat. Namun, banyak orang yang justru bertindak ekstrem misalnya nggak makan rutin, padahal ya nggak begitu,” ungkap mahasiswa Universitas Diponegoro itu.

Senada dengan hal itu, pelaku diet lainnya Dinda Saputri mengungkapkan, mengatur pola makan itu diperlukan dalam berdiet.

“Menjaga pola makan yang sehat itu penting sih kalau pengin tubuh yang sehat dan ideal. Waktu saya diet juga begitu, harus atur pola makan," ujar perempuan yang pernah melakuan diet Obsessive Corbuzier Diet (OCD).

Pengertian diet yang tepat. (Monitor.co.id)

Sementara itu, salah seorang ahli gizi di Rumah Sakit Islam Sultan Agung Semarang Agustina Anggraeni mengungkapkan, diet bukanlah cara yang semata-mata digunakan untuk mengecilkan badan tapi cara pengaturan pola makan yang baik. Diet nggak melulu soal mengurangi porsi makan. Pada kasus tertentu, orang yang diet malah harus menambah porsi makan mereka. Lo kok?

"Diet itu pengaturan makan, bisa dari pola makan, jenis makanan, sampai porsi makanannya," jelas perempuan yag kerap disapa Reni ini.

Reni juga mengimbuhkan, pola diet itu beragam, bergantung dengan kondisinya.

“Untuk orang sehat, tentu berbeda dengan yang sakit. Setiap orang yang sakit juga berbeda pola dietnya,” ujar Reni.

Menurut Reni, sebelum memutuskan untuk berdiet, kamu harus memperhatikan beberapa hal. Pertama,kamu harus menetapkan tujuan diet terlebih dahulu. Ada dua tujuan yang lumrah menjadi pilihan yakni menurunkan berat badan dan menjaga kebugaran. Eits, jangan lupa untuk menentukan target ya!

Kedua, kamu bisa pilih pola diet yang sesuai dengan tujuanmu itu. Untuk urusan yang satu ini, kamu bisa mencari referensi pola diet dari mana saja. Bila pengin lebih afdal, kamu juga bisa konsultasi dengan ahli gizi, lo.

Nah, setelah itu, kamu bisa mengevaluasi pola makan yang selama ini kamu terapkan. Hal yang perlu dievaluasi misalnya jumlah makanan per porsi, jenis makanan yang dikonsumsi, cara pengolahan makanan hingga aktivitas fisik dan olahraga yang kamu jalani. Lalu, sesuaikanlah dengan pola diet yang sudah kamu pilih.

Hal itu diperlukan untuk membuat meal plan. Jadwal makan itu membantumu untuk mengetahui apa saja yang harus ditambahkan dan apa pula yang harus dikurangi. Perhatikan indikatornya juga ya, misalnya berdat badan atau kadar lemak dalam tubuh.

Kalau sudah menemukan pola diet yang sesuai dan membuat meal plan, saatnya kamu untuk mengaplikasikannya, Millens. Jangan sampai pola diet dan jadwal makanmu hanya sekadar wacana. Sudah lelah mengatur semua itu malah jadinya "diet mulai besok" deh. Haha

Selamat berdiet Sobat Millens. Semoga sukses dengan dietnya ya! (Hayyina/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: