BerandaHits
Sabtu, 15 Mei 2020 12:20

Deretan Fakta Menarik Dita Karang, Anggota Girlband Secret Number Asal Indonesia

Dita Karang, anggota girlband K-Pop asal Indonesia pertama. (Instagram/@ditakarang)

Pencinta K-Pop di Indonesia dikejutkan dengan keterlibatan Dita Karang sebagai salah satu anggota girlband Korea Selatan. Hal ini nggak lain karena Dita Karang adalah gadis asli Tanah Air. Seperti apa sih fakta-fakta menarik gadis berdarah Yogyakarta dan Bali tersebut?

Inibaru.id – Dunia girlband Korea Selatan atau K-Pop makin ramai dengan kehadiran grup-grup baru seperti Secret Number. Nggak hanya karena mengumumkan debut, grup besutan Vine Entertainment ini cukup mencuri perhatian pencinta K-Pop di Indonesia karena salah satu anggotanya adalah gadis asal Indonesia.

Perempuan yang hendak memulai debut bersama Secret Number pada Juli 2020 mendatang itu ialah Dita Karang. Dia menjadi anggota girlband Secret Number bersama empat anggota lainnya yakni Soodam, Jinny, Denise, dan Lea.

Keterlibatan perempuan 23 tahun dalam girlband K-Pop sudah pasti dielu-elukan mengingat beberapa tahun terakhir K-Pop memiliki tempat tersendiri di hati masyarakat Indonesia. Nah, biar lebih kenal, ini adalah fakta-fakta menarik tentang Dita Karang.

Jadi Vokalis Plus Penari Utama

Dita Karang (dua dari kanan) bersama anggota girlband Secret Number lainnya. (Instagram/@ditakarang)

Posisi Dita Karang dalam Secret Number nggak main-main, lo, Millens. Selain ditujuk sebagai vokalis, Dita juga didapuk sebagai penari utama atau main dancer. Penunjukan itu membuktikan kepiawaiannya dalam dunia koreografi.

Yap, perempuan berdarah Bali dan Yogyakarta itu diketahui mendalami seni tari saat kuliah. Dita Karang bahkan pernah bergabung dalam 1 Million Dance, komunitas dancer yang ada di Gangnam, Korea Selatan.

Lulusan Amerika Serikat

Potret Dita Karang saat diwisuda di American Musical and Dramatic Academy, Amerika Serikat. (Instagram/@ditakarang)

Sebelum mantap memasuki dunia girlband, bekal Dita Karang dalam hal nge-dance bisa dibilang sangat cukup. Dita Karang sangat serius dengan bidang ini. Hal ini dibuktikan dengan jurusan kuliah yang diambilnya, yakni Dance Theater. Nggak tanggung-tanggung, dia mengambil kuliah tersebut di American Musical and Dramatic Academy, New York City, Amerika Serikat!

Mantan Trainee di YG Entertainment

Dita Karang sempat bergabung dengan YG Entertainment. (Instagram/@ditakarang)

Sebelum bergabung dalam Vine Entertainment, Dita Karang sempat menjadi trainee di YG Entertainment. Namun, Dita akhirnya berpindah ke Vine Entertainment. Di manajemen tersebut, Dita menjalani masa trainee sejak 2018, lo.

Terinspirasi dari Idol K-Pop

Dita Karang menyukai K-Pop sejak lama. (Instagram/@ditakarang)

Dita Karang sudah sejak lama menggilai dunia K-Pop. Grup K-Pop pertama yang membuatnya jatuh cinta pada musik Korea Selatan adalah 2ne1. Fans IU ini juga sangat menyukai lagu Blueming yang dibawakan idolanya itu. Selain IU, Dita Karang juga diketahui mengidolakan girlband Twice.

Cinta Budaya Indonesia

Foto Dita Karang saat memakai kebaya lengkapdengan jarik batik. (Instagram/@ditakarang)

Meski melakukan debut di Korea Selatan, pemilik akun Instagram dengan 92 ribu pengikut itu sangat cinta dengan budaya Indonesia. Dia nggak melupakan dan justru bangga dengan budaya Indonesia. Hal ini terlihat dari salah satu unggahan di akun Instagramnya. Dalam unggahan tersebut, Dita terlihat sangat cantik dengan balutan kebaya berwarna merah.

Kapan kamu terakhir pake kebaya? When I got to wear kebaya after awhile” tulis Dita Karang.

Wah, makin banyak saja orang Indonesia yang go internasional ya, Millens. Bergabungnya Dita Karang dalam girlband Secret Number ini memperpanjang daftar orang Indonesia yang terkenal di kancah Internasional seperti Anggun C. Sasmi, Agnez Mo, dan Cinta Laura. Hm, bangga deh! (Tag/IB03/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024

Sepenting Apa AI dan Coding hingga Dijadikan Mata Pelajaran di SD dan SMP?

12 Nov 2024

Berkunjung ke Dukuh Kalitekuk, Sentra Penghasil Kerupuk Tayamum

12 Nov 2024

WNI hendak Jual Ginjal; Risiko Kesehatan Apa yang Bisa Terjadi?

13 Nov 2024

Nggak Bikin Mabuk, Kok Namanya Es Teler?

13 Nov 2024

Kompetisi Mirip Nicholas Saputra akan Digelar di GBK

13 Nov 2024

Duh, Orang Indonesia Ketergantungan Bansos

13 Nov 2024

Mengapa Aparat Hukum yang Paham Aturan Justru Melanggar dan Main Hakim Sendiri?

13 Nov 2024