BerandaHits
Selasa, 12 Agu 2024 14:00

Benarkah 1 SKCK Hanya Bisa Dipakai untuk Melamar 1 Pekerjaan?

Biaya pembuatan SKCK cukup mahal sehingga banyak warganet merasa sayang jika hanya dipakai untuk melamar 1 pekerjaan. (Bungkonews)

Harga pembuatan selembar SKCK adalah Rp30 ribu. Sebenarnya, apakah benar satu SKCK tersebut hanya bisa dipakai untuk melamar 1 pekerjaan?

Inibaru.id – Dalam beberapa pekan ke depan, pendaftaran CPNS dan PPPK akan dibuka di Indonesia. Nah, biasanya pendaftaran tersebut akan memicu gelombang orang-orang yang pengin mengurus Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Tapi, sebuah pertanyaan muncul. Sebenarnya SKCK hanya bisa dipakai untuk melamar 1 pekerjaan atau bisa dipakai berkali-kali untuk mendaftar beberapa pekerjaan? Caranya tentu saja dengan difotokopi lalu dilegalisir.

Pertanyaan ini muncul gara-gara ada warganet yang mengunggah SKCK yang baru saja dia urus dengan keterangan tulisan “Melamar Pekerjaan di XXX”. Padahal, sebelumnya dulu tulisannya tidak sedetail itu, melainkan cukup berupa “Melamar Pekerjaan” saja.

Terkait dengan hal ini Petugas Unit Pelayanan SKCK Polresta Surakarta Bripka Marini punya jawabannya, Millens. Menurutnya, penggunaan SKCK tergantung pada keinginan pemohon atau syarat yang diajukan instansi yang akan dilamar.

“Jadi begini, SKCK itu dibuat sesuai keperluan. Makanya kami selalu tanya untuk apa. Penginnya di bagian keterangan ditulis apa. Soalnya, ada sejumlah instansi atau perusahaan yang mengharuskan keterangan di SKCK ada tulisan instansi tersebut. Jadi tulisannya adalah 'Melamar Pekerjaan di XXX' gitu,” ucap Marini sebagaimana dinukil dari Kompas, Kamis (8/8/2024).

Keterangan di SKCK bisa disesuaikan kebutuhan pemohon. (polri.go.id)

Nah, khusus untuk pendaftaran CPNS, PPPK, atau Pendidikan Profesi Guru (PPG) nanti, biasanya yang tertulis di keterangan SKCK adalah “Melamar Seleksi CPNS”, “Melamar Seleksi PPPK”, atau “Pendaftaran PPG”. Tapi, terkadang keterangan tulisan tersebut juga harus disesuaikan dengan persyaratan yang diungkap oleh pihak instansi atau perusahaan yang membuka lowongan.

Beda cerita jika dari pihak perusahaan atau instansi yang membuka lowongan nggak memberikan syarat apapun terkait dengan keterangan pada SKCK. Kamu pun bisa memakai SKCK dengan tulisan “Melamar Pekerjaan” saja untuk mendaftar lowongan tersebut.

“Fleksibel sebenarnya keterangan di SKCK itu, tergantung keperluan yang diungkap pemohon,” lanjutnya.

O ya, biaya pembuatan SKCK adalah Rp30 ribu per lembar ya, Millens. biaya ini berlaku di kantor kepolisian di level Polsek, Polres, Polda, serta Mabes Polri. Jadi, kamu harus benar-benar cermat saat meminta keterangan pada tulisan SKCK. (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024