BerandaHits
Senin, 8 Mei 2022 09:15

8 Gejala Kamu Sensitif pada Gluten, Bisa Bikin Oleng, lo

Sekarang banyak makanan dengan label bebas gluten. (Freepik)

Gluten ternyata nggak hanya berperan dalam menambah berat badan. Penanda bebas gluten pada kemasan menandakan produk itu aman untuk orang-orang yang sensitif pada kandungan ini. Hm, apa sih gejala seseorang sebaiknya menghindari gluten?

Inibaru.id – Kalau kamu cermati, sekarang makin banyak saja produk makanan yang mencantumkan tulisan bebas gluten atau gluten free. Tapi, apa sih sebenarnya gluten itu?

Gluten adalah kelompok protein kompleks yang biasa ditemui dari biji-bijian seperti gandum, jelai, oats, gandum hitam, dan masih banyak lagi. Nah, kandungan protein, gliadin, dan glutenin inilah yang memberikan elastisitas dan manfaat saling mengikat ketika tepung bahan-bahan ini dicampur air.

Kemampuan untuk saling mengikat ini membuat gluten banyak dipakai untuk membuat produk roti-rotian. Selain roti, gluten juga dimanfaatkan untuk membuat bir, tortilla, sereal, kue kering, kue basah, pasta, dan mi instan.

Mungkin kamu pernah mendengar kalau pola makan bebas gluten bisa membantu mengurangi berat badan. Ternyata, hal ini nggak sepenuhnya benar, lo. Petunjuk ‘bebas gluten’ yang banyak ditulis pada kemasan produk hanya menjadi tanda untuk orang-orang yang sensitif pada kandungan ini.

Mereka yang menghindari gluten biasanya sedang mengurangi kolesterol sehingga baik untuk kesehatan. Jadi, bukan karena mau langsing ya.

O ya, munculnya kondisi sensitif gluten pada seseorang biasanya disebabkan reaksi kekebalan tubuh seseorang pada makanan yang mengandung gluten. Kalau kamu mengalami gejala-gejala berikut ini, mungkin kamu sensitif pada kandungan gluten pada makanan.

Gejala Sensitif Gluten Dilansir dari Very Well Health

Sensitif terhadap gluten bisa ditandai dengan munculnya ruam pada kulit. (Freepik)

1. Saat sistem pencernaan seseorang yang sensitif bereaksi terhadap gluten, maka terjadi konstipasi, diare, kembung, dan sakit perut. Selain itu, mungkin juga kamu bakal mengalami anemia.

2. Bukan nggak mungkin kamu bakal mengalami ruam, benjolan, eksim, gatal, kulit terbakar, psoriasis dan gatal-gatal jika kamu sensitif terhadap gluten.

3. Percaya atau nggak, orang yang sensitif gluten bisa mengalami kabut otak yang menyebabkan hilangnya konsentrasi, pikiran tak runut, dan hilangnya memori jangka pendek.

4. Migrain dan sakit kepala jadi kerap muncul setelah kamu mengonsumsi makanan yang mengandung gluten.

5. Munculnya radang otak, koordinasi tubuh yang nggak lancar, serta sensasi menggelitik di tangan dan kaki.

6. Kabut otak yang muncul karena sensitif terhadap gluten ini bisa menimbulkan masalah lain berupa depresi dan kecemasan.

7. Pada seseorang yang didiagnosis mengidap penyakit celiac, kesuburan mereka bakal menurun baik pada lelaki maupun perempuan.

8. Sensitif terhadap gluten ini diketahui berhubungan dengan munculnya ADHD karena keberadaan kabut otak.

Nah, jika kamu menderita satu atau lebih masalah tersebut usai mengonsumsi makanan yang mengandung gluten, ada kemungkinan kamu memang sensitif. Karena itu, kamu perlu memeriksakan diri ke dokter, Millens. (Mer/IB21/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: