BerandaCOVID 19
Senin, 11 Jul 2021 10:10

3 Jenis Makanan yang Sebaiknya Dihindari Pasien Isoman

Nggak semua makanan baik untuk pasien Covid-19 yang sedang isoman. (Element Envato via Suara)

Untuk mempercepat penyembuhan pasien Covid-19 yang sedang menjalani masa isoman, sebaiknya hindari makanan-makanan ini. Jika terlalu banyak, peradangan bisa bertambah parah.

Inibaru.id – Bagi orang-orang yang terkonfirmasi Covid-19, memerhatikan asupan makanan bergizi seimbang sangat penting. Ini juga berlaku untuk mereka yang menjalankan isolasi mandiri (isoman).

Ternyata, ada beberapa jenis makanan yang kurang baik untuk dikonsumsi selama menjalani isolasi mandiri. Bukannya memperkuat daya tahan tubuh, jenis makanan tersebut justru dapat memperburuk kondisi kesehatan. Duh!

Kata Spesialis Gizi Klinik, dr M Ingrid Budiman, SpGK, pada dasarnya, hal yang dikhawatirkan ketika seseorang terinfeksi Covid-19 adalah adanya reaksi peradangan berlebih. Karena itu, pastikan makanan yang dikonsumsi selama isoman nggak malah memicu reaksi peradangan.

"Kalau sudah terkena (Covid-19) yang ditakutkan reaksi peradangan yang berlebih ke seluruh tubuh," katanya dalam Live Instagram bertajuk "Makanan Bergizi yang Tepat untuk Pasien Isolasi Mandiri" bersama dari Bethsaida Hospital dan Living World Alam Sutera, Jumat (9/7/2021).

Ingrid menyebutkan, paling nggak ada tiga jenis makanan yang mestinya dihindari selama isoman. Penasaran?

1. Makanan tinggi gula

Makanan tinggi gula sebaiknya dihindar selama isoman. (iStockphoto via Liputan6)

Kamu harus tahu kalau semua makanan maupun minuman tinggi gula bisa memperparah reaksi peradangan, seperti kue, selai, dan sirup. Bahkan, bahan makanan berbentuk bumbu seperti kecap manis atau bentuk lauk seperti abon atau dendeng sebaiknya dihindari.

"Kadang ada abon dan dendeng yang masaknya pakai gula. Itu juga tinggi gulanya."

"Jangan kita makan dendeng lalu berpikir itu lauk, tapi dendeng yang agak basah itu pakai gula," ujarnya.

2. Makanan tinggi garam

Buah kaleng menggunakan natrium sebagai pengawet. (Gkaminsky via Daftar-Harga)

Selain makanan tinggi gula, garam berlebih juga nggak bagus, lo. Batasan konsumsi garam per hari adalah satu sendok teh. Jadi, hindari makanan tinggi garam ya. Kandungan yang dihindari dalam garam adalah natrium.

Natrium ternyata nggak hanya terkandung dalam garam meja atau berbagai produk olahan, tapi juga ada pada beberapa makanan yang dianggap "manis". Salah satunya adalah buah kaleng.

"Buah kaleng manis, tapi tinggi natrium karena pengawetnya itu pakai natrium. Jadi garam belum tentu asin," ujar Ingrid.

Selain itu, soda kue juga tinggi kandungan natrium. Sehingga kalau mengonsumsi kue, kemungkinan pasien bakal mengonsumsi makanan tinggi gula dan garam sekaligus.

3. Makanan tinggi lemak

Bakso berlemak nggak baik untuk pasien isoman Covid-19. (via iNews)

Secara umum, makanan berminyak nggak baik dikonsumsi. Jadi nggak terbatas pada pasien Covid-19 ya. Sayangnya, banyak sekali makanan yang mengandung minyak seperti gorengan, bakso, dan sup.

"Kayak makan bakso sengaja ditaruh juga lemak sapinya, itu juga memperparah proses peradangan," ucapnya.

Karena itu, sebaiknya kita memasak makanan sendiri. Dengan begitu, kita dapat mengatur apa saja yang ada dalam makanan.

Jadi itu ya, makanan yang sebaiknya nggak dikonsumsi pasien isoman Covid-19. Buat kamu yang lagi isoman, yuk terapkan biar cepat sembuh! (Kom/IB21/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: