BerandaPilkada
Sabtu, 20 Apr 2018 12:52

Akrabnya Ganjar-Yasin dan Sudirman-Ida Saat Makan Bersama di Angkringan

Pasangan Ganjar-Yasin dan Sudirman Ida saat makan bersama (Kompas.com)

Menjelang debat serentak, kedua pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah nggak memperlihatkan ketegangan. Mereka justru terlihat akrab saat nongkrong bersama di angkringan seperti pada Kamis (19/4/2018) malam.

Inibaru-id – Calon Wakil Gubernur Jawa Tengah nomor urut 1 Taj Yasin mengunggah foto kebersamaannya dengan rivalnya di akun Instagram pribadi Yasin. Dalam foto tersebut, Taj Yasin tampak sedang makan di angringan bersama Ganjar Pranowo, Sudirman Said, dan Ida Fauziyah.

“Menyantap dengan lahap, berteduh dalam keakraban, dikelilingi kehangatan-kehangatan. Terima kasih Pak Sudirman Said atas ajakannya. Terima kasih, Bu Ida Fauziyah atas traktirannya. Malam ini jadi saksi bahwa keakraban dan silaturahmi adalah segalanya, di atas segalanya,” tulisnya dalam unggahan di akun  @tajyasinmz pada Kamis (19/4/2018) malam.

Kedua paslon cagub dan cawagub Jawa Tengah itu diketahui nongkrong bareng di salah satu angkringan di Semarang. Acara nongkrong bareng ini merupakan balasan  Sudirman Said atas permintaan Ganjar untuk makan bersama yang disampaikannya lewat video ucapan ulang tahun Sudirman di akun Instagram Ganjar.

Kendati makan bersama di angkringan sederhana bukan restoran mewah, keakraban keduanya tetap tergambar jelas. Kedua paslon itu mengobrol dengan santai dan tertawa lepas sebagaimana teman akrab dan nggak ada nuansa persaingan untuk menjadi orang paling berkuasa di Jawa Tengah seperti ditulis Okezone.com, Jumat (20/4).

Usai makan bersama, Ganjar juga memberikan hadiah karikatur bergambar Ganjar dan Sudirman yang justru mempromosikan nomor pesaingnya. Ganjar yang mendapatkan nomor 1 justru mengacungkan dua jari. Sebaliknya, Sudirman justru mengacungkan satu jari meski mendapatkan nomor urut 2. Dalam karikatur ini, tertulis “Jateng Gayeng Mukti Bareng” yang merupakan gabungan dari slogan kedua paslon.

Suasana akrab itu diperlihatkan kedua pasangan calon sebelum menghadapi Debat Terbuka Putaran 1 Pilgub Jateng 2018 yang diselenggarakan KPU Jawa Tengah. Debat itu rencananya bakal digelar Jumat (20/4) malam dan akan disiarkan langsung dua stasiun televisi nasional.

Nah, kalau gini kan enak ya. Semoga suasana damai ini terus terjaga hingga pasca-Pilkada ya, Millens. (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: