BerandaPasar Kreatif
Selasa, 3 Sep 2018 10:00

Mas Jawa T-Netra, Aplikasi yang Mudahkan Penyandang Tunanetra Kenali Uang

Mahasiswa Undip berhasil menyabet mendali emas dan Best International Invention dalam Event Japan Design and International Expo (JDIE) 2018. (siedoo.com)

Enam mahasiswa Undip ini menciptakan aplikasi keren yang membantu penyandang tunanetra mengenali nominal mata uang dan membca buku bahasa Inggris. Namanya, Mas Jawa T-Netra. Penasaran?

Inibaru.id – Dinilai brilian dan tentunya berdaya guna, penemuan keenam mahasiswa Universitas Diponegoro Semarang ini mampu mengantongi medali emas Event Japan Design and International Expo (JDIE) 2018. Mereka menamai penemuan ini dengan Mas Jawa T-Netra (Money Android Scanner for Blindess People).

Aplikasi ini bisa membantu penyandang tunanetra mengetahui nominal mata uang yang mereka pegang. Mengingat mereka memiliki keterbatasan penglihatan, tentunya aplikasi ini sangat bermanfaat. Betul nggak, Millens. Aplikasi ini juga akan meminimalisasi orang-orang yang ingin menipu mereka. Keren kan?

Tampilan aplikasi Mas Jawa T-Netra yang bisa diunduh di play.google.com

Tampilan aplikasi Mas Jawa T-Netra yang bisa diunduh di Play Google(play.google.com).

Dalam menentukan nilai mata uang yang dipegang, penyandang tunanetra bisa mengetahui jenis pola, warna, ukuran, dan orientasi teks.

Tersedia di Play Store

Sesuai yang dituliskan jateng.tribunnews.com (22/8/2018), Wisnu Indrawan selaku ketua tim mengatakan kalau aplikasi berbasis Android yang bisa diunduh di Play Store tersebut dirancang dengan metode neural network. Konsep dari Mas Jawa T-Netra ini cukup sederhana sehingga penyandang tunanetra mudah mengoperasikannya. Nggak hanya mengidentifikasi nominal mata uang, Mas Jawa T-Netra bisa, lo, untuk membaca buku.

“Aplikasi ini mampu mengetahui teks dari sebuah gambar, yang ditangkap oleh kamera Android. Teks yang diekstraksi kemudian akan dikenali oleh mesin pengenal karakter optical character recoginition (OCR), sedangkan output-nya adalah media player yang memberi tahu pengguna nilai nominal mata uang,” imbuh mahasiswa jurusan Fisika.

Keberhasilan aplikasi ini dalam mendeteksi nilai nominal mata uang mencapai angka 96 persen, dengan rata-rata waktu hanya 5 detik. Sejauh ini, aplikasi ini terus dikembangkan dari nilai mata yang yang bisa terbaca hingga membaca teks buku berbahasa Inggris, lo!

Wisnu berharap kalau aplikasi Mas Jawa T-Netra bisa bermanfaat bagi tunanetra di kehidupan sehari-hari agar proses transaksi berjalan mudah serta membantu mereka saat membaca buku. Sejauh ini sudah 1000 orang mengunduh Mas Jawa T-Netra secara gratis di Play Store. (MG10/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: