BerandaPasar Kreatif
Jumat, 27 Sep 2018 16:52

Kerajinan Batok Kelapa Yang Keren Ini Jangkau Internasional

Kerajinan cangkir dan tatakan dari batok kelapa. (Instagram/tiar_made)

Produk-produk kerajinan yang mengusung tema rustic dan back to nature lagi populer banget kan jadi souvenir, Millens.Contohnya usaha kerajinan yang satu ini. Meski hanya dibuat dari batok kelapa, kerajinan berikut ini mampu menembus pasar internasional, lo.

Inibaru.id - Inisiatif Tiar Bahroni berbuah manis ketika kerajinan miliknya laris di pasar lokal dan internasional.  Set mangkuk dan gelas batok terbang ke Philipina pada bulan Mei, dan ke England pada bulan Juli.

Produknya juga dijual di daerah dalam dan luar Jawa seperti Riau, Palembang, Jakarta, dan Bali. Meskipun produknya dilirik pasar Internasional, daya beli dan minat masyarakat masih rendah terhadap kerajinan ini. Sehingga produknya masih susah dipasarkan di dalam negeri. Miris ya.

Selain murah, batok kelapa punya serat dan pola yang jadi ciri khas menarik. (Instagram/tiar_made)

Usaha Tar tentunya nggak sukses dalam sekejap Millens. Tiar merintis usaha ini sejak tujuh tahun lalu, tepatnya ketika ia masih duduk dalam bangku SMA. Dia mencoba daur ulang limbah batok kelapa milik tetangganya menjadi beragam kerajinan. Limbah ini mudah didapat dan terjangkau.

Produk kerajinan lain yang dibuat Tiar antara lain gantungan kunci, mangkuk, gelas, celengan, gelang, cincin, gantungan kunci, tas, lampu hias hingga lukisan. Tiap produk punya lama pengerjaan yang berbeda-beda tergantung desain dan kerumitan, makannya harganya pun beragam mulai kisaran Rp2 ribu hingga Rp150 ribu.

Celengan berbentuk babi ini bisa jadi pundi-pundi rupiahmu. (Instagram/tiar_made)

Usaha pria yang berasal dari Undaan, Kudus, Jawa Tengah ini dipromosikan lewat media sosial seperti Instagram dan Facebook. Nggak cuma itu, Tiar juga rajin ikut pameran sebagai sarana promosi. Melalui pameran juga dia berhasil mengenalkan produknya ke kancah internasional.

Salah seorang pengunjung yang ternyata seorang dosen menawarinya kerjasama untuk melakukan ekspor. Tawaran tersebut diterima Tiar. Begitu awal mula produknya diekspor ke berbagai negara.

Celengan dari batok kelapa yang menjadi hasil kerajinan tangan saat acara 'Kopma Expo 2017' di Gedung Olahraga STAIN Kudus (jateng.tribunnews.com)

Lantaran itu pula, Tiar memiliki kesempatan menciptakan lapangan pekerjaan bagi banyak orang.  Wah, keren kan usaha punya Tiar Millens. Gimana? Kamu juga tertarik menghias rumahmu dengan barang-barang rustic(MG13/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: