BerandaKulinary
Sabtu, 7 Feb 2020 16:00

Bikin Betah, Pelayanan Prima Acacia Coffee and Dining Ini Buat Kamu Nggak Mau Pulang

Acacia coffee and dining ini cocok banget buat nugas dan ngerjain pekerjaan kantor. (Inibaru.id/ Audrian F)

Berbagai kafe dan resto di Kota Semarang kini berlomba-lomba menawarkan pengalaman terbaik dalam menyantap makanan. Salah satunya adalah Acacia Coffee and Dining yang baru dibuka pada 7 Desember 2019 ini.

Inibaru.id - Meski terbilang baru, konsep Acacia Coffee and Dining ini terlihat matang. Saat saya datang, seorang pelayan menyambut dan menawari tempat duduk yang juga ada di lantai 2. Setelah duduk, pelayan lain menyodorkan daftar menu yang cuma ada dua lembar saja. Ada Asia dan western, jadi nggak sulit buat memilihnya.

Baru sekitar 5 menit, minuman pesanan saya sudah disajikan di meja. Nggak lama kemudian main dish dan dessert pun menyusul. Wow paten kali, ucap saya dalam hati. Manajemen restoran ini memang nggak bakal membiarkan pelanggannya menunggu lama.

Head chef Acacia coffee and dining, Julius. (Inibaru.id/ Audrian F.)

“Pelanggan cuma butuh 5 menitan untuk menunggu hidangan pertama diantar ke meja,” kata head chef Acacia, Julius, Kamis (30/1).

Lelaki yang sudah malang melintang menjajaki dunia kuliner di Sydney ini juga mencoba membawa cita rasa internasional di restorannya kali ini. Sayangnya, nggak banyak yang suka dengan idenya. Dia pun mencoba merombak berbagai menu dan menyesuaikannya dengan selera orang Semarang.

Bereksperimen dengan Rasa

Berbagai menu di Acacia coffee and dining. (Inibaru.id/ Audrian F.)

“Kita sengaja nggak menyajikan nasi goreng atau mi goreng supaya orang lain coba hidangan lain yang kami tawarkan,” tuturnya.

Alih-alih memilih yang biasa aja, ketiadaan dua hidangaan “aman” ini bikin saya berani memesan berbagai menu seperti Gochujang Chicken Rice, Rosemary Chicken Fetuccine, Panna Cota, Bubble Gum Blend, dan Nutella Chesse. Semuanya punya rasa yang beda namun lezat.

Berbagai menu ini sengaja dibuat dengan berbagai revisi di sana-sini oleh Julius agar punya karakter yang unik dan spesifik. Selain revisi resep, berbagai rotasi menu juga dilakukan untuk memenuhi selera pasar. Namun hal ini juga nggak bikin Julius kehilangan idealismenya juga. Buktinya saya masih bisa merasakan cita rasa western dan Asia dari hidangannya.

Restoran Keluarga yang Hangat

Tanaman hijau yang menyegarkan bikin betah. (Inibaru.id/ Audrian F.)

Selain makanannya yang otentik, suasana resto yang homie dengan tatanan kursi dan meja dengan aksen kayu bikin suasana yang hangat. Berbagai artificial plant juga bikin mata segar. Asli deh bikin betah.

Octavius Sugianto, owner Acacia Coffee and Dining mengatakan bahwa dia pengin menjadikan Acacia tempat yang cocok untuk berkumpul keluarga, hangout, nugas ataupun bekerja. Berbagai menu western dan Asia juga bisa kamu pesan di tempat yang sama, jadi semua keinginan teman dan keluarga jelas bisa diakomodir! Oh ya, Octavius juga menerapkan sistem makan dulu baru bayar ala resto lawas.

Buat kamu yang suka mencoba hal-hal baru, coba deh datang ke Acacia Coffee and Dining dan dapatkan pengalaman makan yang nggak bakal kamu lupakan! (Zulfa Anisah/E05)

Acacia Coffee and Dining

Kategori : Restoran dan Kafe

Alamat : Ruko Murni Blok N (Jl. Gajah Mada, Semarang)

Jam Operasional: Setiap Hari (10.00-22.00 WIB)

Harga Makanan : Rp 35.000-95.000 (sebelum pajak)

Harga Minuman : Rp 15.000 – 32.000 (sebelum pajak)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: