BerandaKulinary
Minggu, 20 Apr 2019 09:54

Berwisata Kuliner ke Blora? Cicipi Tiga Minuman Ini, yuk!

Kopi santan, satu dari tiga kuliner unik di Blora. (Facebook)

Di Blora, ada tiga minuman yang pantang kamu lewatkan, yakni es jati, wedang cemohe, dan kopi santan. Seberapa unik ketiganya?

Inibaru.id – Es jati, wedang cemohe, dan kopi santan! Kamu yang berada di luar Kabupaten Blora, Jawa Tengah, mungkin akan mengernyitkan dahi mendengar ketiga nama minuman ini.

Minuman-minuman itu memang menjadi suguhan khas di sana. Kamu yang doyan berwisata kuliner tentu sebaiknya nggak melewatkan kesempatan untuk mencicipi ketiga minuman ini. Sebelum mencobanya, kulik dulu satu per satu yuk.

Es Jati

Es jati. (Tribunnews)

Ya, kamu nggak salah baca. Daun jati yang biasanya digunakan untuk membungkus makanan rupanya bisa diolah menjadi minuman yang segar, lo. Tentu saja daun jati yang digunakan nggak sembarangan. Hanya pucuk daun jati muda-lah yang diambil untuk kemudian dicampurkan dengan air gula jawa.

Pupus daun itu menghasilkan warna hijau kemerahan. Selain daun jati, cincau menjadi tambahan lain minuman ini. Untuk mencicipi uniknya minuman ini, kamu hanya perlu merogoh kocek sebanyak Rp 3.000 saja kok.

Wedang Cemohe

Wedang cemohe. (Bp.blogspot)

Minuman kedua yang perlu kamu coba adalah wedang cemohe. Wedang ini dibuat dari jahe. Yang membuatnya berbeda adalah isiannya yang lebih beragam.

Dalam semangkok wedang cemohe, terdapat beberapa bahan seperti irisan kelapa, kacang tanah goreng, susu krim, dan roti tawar.

Kebayang kan pedasnya jahe bercampur dengan bahan-bahan itu? Hm, dijamin bikin ketagihan. Kamu mungkin akan merindukan Blora usai menikmati wedang ini.

Kopi Santan

Kopi santan. (Steemitimages)

Jika Pekalongan memiliki kopi tahlil, Blora memiliki kopi santan. Kopi santan terbuat dari biji kopi robusta yang disangrai dengan potongan kelapa. Usai dihaluskan, serbuk kopi ini direbus bersama gula dan santan segar.

Rasanya? Gurih dan nikmat! Kamu yang penggemar kopi sebaiknya jangan meninggalkan minuman ini dalam daftar tujuan wisatamu ya.

Dari ketiga minuman tersebut, mana yang paling pengin kamu coba, Millens? Supaya nggak penasaran, cicipi saja semuanya ya. Jangan lewatkan juga aneka makanan di kabupaten ini. Kamu kapan nih ke Blora? (IB15/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024