BerandaHits
Senin, 14 Jan 2018 10:14

Wajah Baru SUGBK dalam Laga Islandia vs Indonesia

Para pemain Timnas Islandia menjajal Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (13/1/2018). (Medcom.id)

Menjamu timnas yang lolos ke Piala Dunia 2018 menjadi kebanggaan tersendiri. Stadion GBK yang baru saja direnovasi juga menumbuhkan antusiasme masyarakat. Namun, harga tiket yang dianggap kemahalan menjadi kendala. Berapa harganya?

Inibaru.id – Melawan Islandia, para pemain tim nasional (timnas) Indonesia berharap tuah dari wajah baru Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) yang baru saja direnovasi. Stadion yang kini sangat modern ini diharapkan mampu memotivasi Skuat Garuda menghadapi salah satu kontestan Piala Dunia 2018 itu.

Seperti ditulis Kompas.com, Sabtu (13/1/2018), Asisten Pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, mengaku penasaran dengan atmosfer baru Stadion GBK yang kini terlihat lebih megah. Terlebih, kualitas rumput lapangan yang sesuai standar FIFA, yakni berjenis zoysia matrella, tentu akan membuat permainan jadi lebih menarik.

Menjelang laga yang akan berlangsung hari ini (14/1), Bima mengungkapkan, timnas akan fokus ke pertahanan. Ini menilik pertandingan sebelumnya antara Islandia versus Indonesia Selection yang berakhir dengan skor 6-0 pada Kamis (11/1) lalu.

Baca juga:
Lampu SUGBK Lebih Terang Dari Wembley
Polisi Nggak Boleh Swafoto dengan Calon Kepala Daerah  

Kekalahan telak di Stadion Maguwoharjo Yogyakarta itu, ungkap Bima, harus menjadi pelajaran. Striker Islandia, lanjutnya, memiliki badan yang tinggi sehingga pasti akan menyulitkan lini pertahanan. Karena itulah timnas akan fokus pada pertahanan.

Para pemain Timnas Islandia menjajal Stadion Utama Gelora Bung Karno, Sabtu (13/1/2018). (Medcom.id)

Kendati nggak bermain dengan seluruh skuat yang berlaga di Piala Eropa 2016 dan berhasil meloloskan tim di Piala Dunia 2018, bukan berarti Islandia bisa dipandang remeh. Tim yang mereka bawa saat ini juga cukup berbahaya.

Selain itu, sejumlah pemain utama juga masih bakal menghiasi line up Islandia, seperti bek senior Rubin Kazan, Ragnar Sigurdsson, pemain sayap kanan Arnor Smarason, dan penyerang masa depan Islandia Albert Gudmunsson yang kini bermain untuk PSV Eindhoven.

Tiket Kemahalan

Selama beberapa tahun terakhir, Timnas Indonesia cukup jarang berkesempatan tanding dengan tim yang lolos Piala Dunia. Kesempatan ini membuat banyak orang pengin nonton secara langsung. Sayang, tiket pertandingan persahabatan ini dinilai terlalu mahal.

Menanggapi anggapan ini, Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha pun angkat bicara. Menurutnya, renovasi SUGBK membuatnya semakin modern. Ini ternyata membutuhkan biaya pemeliharaan yang nggak murah, Millens.

Nah, alasan inilah yang membuat harga tiket SUGBK jadi lebih mahal. Tisha mengatakan, harga tiket diharapkan bisa membantu biaya perawatan stadion kebanggan nasional ini. Selain itu, kualitas lawan tanding timnas kali ini juga nggak sembarangan, yakni kontestan Piala Dunia 2018.

Baca juga:
Diberhentikan Gara-gara ke Luar Negeri Tanpa Izin
Demi Hutanmu, Bijaklah Memakai Tisu!

“Kualitas lawan sangat bagus. Tentu wajar jika harga tiket yang dipatok cukup mahal,” ungkapnya.

Hingga saat ini, sudah ada 20 ribu lembar tiket yang terjual dari kapasitas stadion yang mencapai 76 ribu kursi. Tiket termurah (Kategori III) dibanderol Rp 100 ribu, sementara yang termahal (VVIP) dihargai  Rp 1,5 juta.

Gimana, Millens, kamu sudah punya tiketnya? Atau, mau nonton di televisi saja? (AW/GIL)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: