BerandaHits
Selasa, 26 Jun 2023 16:54

Sri Mulyani Klaim Separuh APBN 2023 Sudah Dirasakan Masyarakat

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengklaim separuh APBN 2023 telah dirasakan masyarakat. (via Katadata)

Menteri Keuangan Sri Mulyani mengatakan bahwa separuh APBN 2023 sudah dirasakan masyarakat Indonesia dalam berbagai bentuk.

Inibaru.id – Menteri Keuangan Sri Mulyani mengklaim bahwa separuh lebih dari total realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) per Mei 2023 telah dinikmati langsung oleh masyarakat miskin Indonesia.

Pernyataan Sri Mulyani ini disampaikan dalam konferensi pers APBN KiTa edisi Juni 2023.

Sebagai informasi, data Kementerian Keuangan menunjukkan realisasi belanja pemerintah pusat hingga 31 Mei 2023 telah mencapai Rp714,6 triliun atau 31,8 persen dari target APBN 2023.

Kata dia, dari total realisasi itu sebesar Rp366,2 triliun langsung dirasakan oleh masyarakat.

"Dalam hal ini, 51,2 persen atau lebih dari separuh belanja pemerintah pusat itu sebetulnya adalah belanja yang langsung dinikmati masyarakat, terutama masyarakat miskin,” katanya dipantau secara daring, Senin (26/6).

Pemerintah melalui APBN juga menyalurkan bantuan dana untuk pengembangan UMKM. (Pemkab Pemakasan)

Apa saja belanja negara yang dirasakan manfaatnya oleh masyarakat? Diutarakan Sri Mulyani, ada tiga kategori belanja negara yang langsung dirasakan oleh masyarakat yaitu bantuan sosial dan UMKM, pendidikan, infrastruktur, serta bansos yang disalurkan oleh non- Kementerian/Lembaga.

O ya, Program Keluarga Harapan (PKH) telah tersalurkan sebesar Rp14,7 triliun untuk 9,9 juta keluarga penerima manfaat (KPM), Kartu Sembako sudah tersalurkan sebesar Rp16,1 triliun untuk 18,7 juta KPM, dan Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan Nasional (PBI JKN) sebesar telah tersalurkan Rp19,3 triliun untuk 96,7 juta jiwa. Wah, banyak juga ya?

Selain itu, bantuan benih, mulsa, pupuk organik tercatat sebesar Rp365,6 miliar, bantuan alat dan mesin pertanian sebesar Rp163,2 miliar, bantuan ternak Rp577 miliar, dan bantuan benih ikan, kepiting dan udang sebesar Rp14,5 miliar.

Lebih lanjut, belanja yang disalurkan untuk pendidikan adalah Program Indonesia Pintar sebesar Rp5,3 triliun untuk 9,6 juta siswa, Program KIP Kuliah sebesar Rp5,8 triliun untuk 692 ribu mahasiswa, Bantuan Operasional Sekolah (BOS) melalui Kementerian Agama sebesar Rp5,1 triliun untuk 4,5 juta siswa, dan Bantuan Operasional Perguruan Tinggi Negeri (BOPTN) sebesar Rp1,78 triliun untuk 192 PTN.

Adapun belanja negara untuk infrastruktur di antaranya bantuan stimulan perumahan Cianjur sebesar Rp1,2 triliun untuk 42,4 ribu rumah dan pembangunan atau rehabilitasi infrastruktur sebesar Rp46,5 triliun.

Ada juga belanja yang disalurkan melalui non-kementerian/lembaga di antaranya subsidi listrik Rp35,6 triliun, subsidi bahan bakar minyak (BBM) Rp43,7 triliun, subsidi LPG 3 kilogram Rp26,9 triliun, Kartu Prakerja Rp1,5 triliun, dan subsidi perumahan Rp301,9 miliar.

Hm, gimana Millens, kamu juga termasuk orang yang merasakan manfaat dari penyaluran APBN ini nggak? (Siti Zumrokhatun/E10)

Artikel ini telah terbit di Medcom dengan judul Separuh Lebih APBN 2023 Sudah Dirasakan Masyarakat.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024