BerandaHits
Minggu, 18 Jul 2020 09:54

Masyarakat Kota Salatiga Ikuti Tes Cepat Drive Thru gratis, Begini Alurnya!

Suasana rapid test drive thru. (Inibaru.id/ Zulfa Anisah)

Pelayanan rapid test secara drive thru memungkinkan masyarakat untuk melakukan tes secara kilat tanpa harus berkerumun dengan peserta yang lain. Hal inilah yang tampak di UKSW Salatiga pada Jumat (17/7). Bagaimana alurnya?

Inibaru.id - Sejumlah orang dengan mengendarai kendaraan pribadi tampak mengantre di depan Balairung Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga (UKSW). Bukannya pergi ke parkiran, masyarakat yang silih berganti datang ini rupanya berniat mengikuti rapid test secara drive thru yang digelar secara gratis.

Rapid test ini terselenggara atas kerjasama UKSW dengan Medcom.id dan Homecare24. Setidaknya 1.000 alat rapid test gratis disediakan untuk melayani warga pada Jumat hingga Sabtu (17-18/7).

Monica Lumban Gaol, co-founder Homecare24 mengatakan, masyarakat bisa mengakses rapid test gratis dengan cara mendaftar secara daring di aplikasi Homecare24.

“Masyarakat bisa men-download aplikasi Homecare24, registrasi, dan mendapat jadwal aplikasi, serta men-scan di petugas,” ungkap Monica.

Cukup scan barcode pendaftaran untuk mendapatkan layanan rapid test gratis. (Inibaru.id/ Zulfa Anisah)

Dengan tetap berada di atas kendaraan, masyarakat bisa dengan cepat mendapatkan pelayanan dari petugas. Cukup menunjukkan bukti pendaftaran berupa barcode dan menunjukkan KTP, masyarakat akan langsung diambil sampel darahnya.

Hasil rapid test kemudian akan dikirim ke aplikasi Homecare24 yang sudah terinstal di gawai masing-masing.

Salah satu peserta, Theresia Lukita P mengaku dirinya sengaja ikut rapid test untuk memastikan bahwa dirinya sehat.

"Untuk antisipasi karena sering keluar rumah dan nggak tau apa yang masuk ke tubuh kita. Semoga hasilnya-sehat-sehat saja,” ungkap mahasiswi UKSW ini.

Dengan metode drive thru, masyarakat nggak perlu berkerumun dengan peserta rapid test yang lainnya. Selesai tes, peserta bisa langsung pulang dan menunggu hasil pemeriksaan dari aplikasi. Hal ini bisa mengurangi kontak dengan peserta rapid test lain yang terus berdatangan.

Nggak perlu mengantre! (Inibaru.id/ Zulfa Anisah)

Selain pelayanan rapid test secara drive thru, masyarakat yang datang tanpa kendaraan bisa mengikuti rapid test biasa dengan mengantre bersama peserta lain. Tentu saja peserta diminta untuk mencuci tangan dan menjaga jarak selama menunggu giliran.

Yoshua Mathius, mahasiswa UKSW yang baru saja selesai rapid test mengaku dirinya sengaja ikut acara tersebut untuk mengetahui keadaan dirinya.

“Jadi kesempatan dan tahu juga karena selama pandemi kami physical distancing juga, takutnya tanpa gejala atau gimana,” ungkap Yoshua.

Ada pula layanan rapid test biasa, eits tapi harus mengatre dengan tertib ya! (Inibaru.id/ Zulfa Anisah)

Meski deg-degan, mahasiswa asal Biak, Papua, ini bersyukur berkesempatan ikut rapid test di kampusnya tersebut.

Nah kalau kamu sendiri merasa perlu ikut rapid test nggak nih, Millens? (Zulfa Anisah/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024