BerandaHits
Selasa, 17 Mei 2021 12:00

Kisah Patung Mata Satu 'Dajjal' di Arab Saudi

Patung mata satu di Jeddah, Arab Saudi, simbol Dajjal? (Eramuslim)

Di Arab Saudi, tepatnya di Jeddah, ada lo patung mata satu. Padahal, kamu tahu sendiri kan mata satu sering dianggap sebagai simbol Dajjal. Lantas, sebenarnya apa sih fungsi dari patung ini?

Inibaru.id – Kamu pasti akrab dengan simbol mata satu yang sering dikaitkan dengan Dajjal. Nah, simbol ini sering dibahas oleh mereka yang suka dengan konspirasi. Nah, menariknya, di Arab Saudi sana, ada lo patung mata satu yang juga sering disebut sebagai simbol Dajjal. Seperti apa sih kisah dari patung itu?

Yang menarik, kalau patung mata satu ini berdiri di Indonesia, dijamin bakal memicu kontroversi atau mendapatkan banyak protes. Hanya, karena berdiri di Arab Saudi, patung ini adem-ayem saja. Padahal, kalau dilogika, negara ini menerapkan Syariat Islam dengan ketat, bukan?

Nah, kalau kamu membahas Dajjal, sebenarnya ciri-cirinya sudah pernah dibahas dalam banyak hadis. Salah satunya adalah hadis riwayat Abdullah Ibnu Umar RA. Berikut adalah bunyi dari hadis tersebut.

Rasulullah berdiri di depan para sahabat, maka Rasulullah memuji Allah yang memang ahlinya, kemudian beliau menuturkan tentang Dajjal, kemudian berkata: ‘Aku mengingatkanmu dan tidaklah setiap nabi kecuali mengingatkan kaumnya, tetapi akan aku katakana padamu perkataan yang tidak pernah dikatakan oleh para nabi kepada kaumnya. Sesungguhnya Dajjal itu bermata satu dan sesungguhnya Allah tidak bermata satu,” (HR Bukhari dan Muslim).

Selain hadis ini, ada juga hadis lain yang menjelaskan kalau Dajjal memiliki ciri-ciri berupa laki-laki dengan badan yang pendek, memiliki rambut keriting, buta sebelah, dan memiliki jarak antar betis yang jauh. Selain itu, dia sering memicu kerancauan dengan perkataannya sehingga membuat manusia kebingungan.

Patung satu mata ini sebenarnya adalah karya seni. (sculpturesofjeddah.com)

Sebenarnya, keberadaan patung mata satu ini mulai terkuak oleh warganet Indonesia sejak seorang Youtuber bernama Alman Mulyana mengunggahnya pada 12 Juli 2019 lalu. Patung ini berada di sebuah taman. Tamannya nggak begitu spesial, sih. Tapi patung mata satu ini sangatlah unik dan menarik perhatian karena ukurannya juga cukup besar.

Yang bikin heran, di Arab Saudi, patung ini justru nggak begitu dipedulikan. Kalau menurut Alman, warga Arab nggak memusingkannya tanpa ada demo atau bahkan kritikan dari satu orang pun. Alman juga bilang kalau warga sana lebih tertarik menjalankan agamanya dengan baik alih-alih memusingkan karya seni seperti itu.

Patung ini sudah ada sejak 1998 lalu, lo. Arsitek dari patung ini adalah Cesar Baldaccini dari Prancis. Meski sering dikira sebagai patung Dajjal, sebenarnya patung mata satu hanyalah bagian dari serial patung-patung tentang anggota tubuh yang dia buat seperti The Thumb (Ibu Jari), dan The Fist (Siku). Kalau yang satu mata ini sih dikenal sebagai The Eye.

Tebak, di mana lokasi patung mata satu berada? Yap, patung ini ada di Jeddah Sculpture Museum. Patung ini dibuat dari bahan perunggu dengan ketinggian 500 cm.

Kamu tertarik melihat langsung patung satu mata yang sering dikira simbol Dajjal di Arab Saudi ini, nggak, Millens? (Buz/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Sebaiknya Pilih Kursi Kanan atau Kiri saat Naik Pesawat?

25 Feb 2025

Menyambut Ramadan dengan Perang Air 'Bajong Banyu' di Magelang

25 Feb 2025

Ada Paket Tur di Jepang yang Membuatmu Merasakan Keseruan Menyerok Salju!

25 Feb 2025

Antara Inovasi Kimia Hijau dan Produk Kosmetik yang Kita Boikot

25 Feb 2025

Mulai Memikirkan Dana Pensiun Sejak Sebelum Menikah, Why Not?

25 Feb 2025

Melestarikan Tradisi Bancakan, Menjaga Momen Kebersamaan di Desa Jungpasir

25 Feb 2025

Detail Perkara Dugaan Korupsi Pertamina, Minyak Setara Pertalite Dioplos jadi Pertamax!

25 Feb 2025

Kontribusi Santri, Berlatih Usaha Boga dan Barista agar Bisa Buka Lapangan Kerja

25 Feb 2025

Ketika Ribuan Paha Ayam Tersaji dalam Tradisi Sewu Sempol Kudus

26 Feb 2025

Menguji Kepercayaan Publik terhadap Produk Pertamina di Tengah Kasus 'Pertamax Oplosan'

26 Feb 2025

Ruas Jalan Rusak, Ombudsman Minta Pemprov Jateng Segera Perbaiki

26 Feb 2025

Rekap Operasi Keselamatan Candi 2025: Ada 59.776 Pelanggaran

26 Feb 2025

'Seporsi Mie Ayam Sebelum Mati' dan Alasan Sederhana untuk Bertahan Hidup

26 Feb 2025

Harga Santan yang Mengganggu Gurihnya Suasana Ramadan

26 Feb 2025

Mudik Nyaman dengan Kereta Api; Daop 4 Semarang Siapkan 535 Ribu Kursi

26 Feb 2025

Mengapa Ketika Remaja Semakin Irit Bicara kepada Orang Tua?

26 Feb 2025

Checklist Persiapan Ramadan: Fisik, Mental, dan Spiritual

27 Feb 2025

Memaknai Kirab Dugderan, Tradisi Penanda Ramadan di Semarang yang Akan Digelar Jumat

27 Feb 2025

Peci Kang Santri Kudus; Jelang Ramadan, Orderan Naik Terus

27 Feb 2025

Di Jepang, Ada Gunung yang Tingginya Hanya 6,1 Meter!

27 Feb 2025