BerandaHits
Jumat, 3 Jun 2021 09:00

Hotel-Hotel Terbengkalai di Varosha, Kota Megah Tanpa Penghuni di Siprus

Penampakan "kota hantu" Varosha. (Youtube via Tribun)

Dulu, sebagai kota wisata, Varosha di Siprus ini megah dan menarik. Kini, citra itu hilang. Kota itu justru dikenal sebagai kota hantu. Perkaranya, invasi tentara Turki puluhan tahun lalu yang membuat kota ini menjadi medan perang. Ribuan penduduk pun memilih angkat kaki.

Inibaru.id – Varosha dulu merupakan sebuah kota makmur yang terletak di Famagusta, Siprus. Sebelum menjelma menjadi kota hantu, bagi wisatawan Varosha merupakan destinasi wisata top dunia. Di sini, ada berbagai resor dengan segudang fasilitas mewah.

Nggak heran jika banyak artis top dunia seperti Elizabeth Taylor, Brigitte Bardot, dan Richard Burton menggilai Kota Varosha. Yap, nggak semua wisatawan bisa menikmati kemewahan kota ini. Bisa dibilang hanya jutawan dan pemain film papan atas saja yang “sanggup” masuk.

Sayangnya, semua kemewahan itu lenyap pada 1974-an. Sejak Turki menginvasi Siprus utara, kota ini dipagari dan mulai ditinggalkan. Kejadian ini terjadi setelah kudeta yang terilhami Yunani pada 15 Juli 1974.

Meningkatnya ketegangan dengan Turki membuat orang-orang meninggalkan wilayah itu. Banyak menara dan bangunan kemudian kosong dan lapuk. Kabayang kan ada banyak hotel mewah yang merana? Salah satu dari banyaknya hotel tinggi terkenal di area ini adalah King George Hotel dan The Asterias Hotel. Tanah tempat hotel-hotel ini berdiri hangus.

Keadaan semakin memburuk usai Dewan Keamanan PBB mengeluarkan Resolusi 550 pada 11 Mei 1984. Isinya melarang munculnya permukiman kembali di daerah tersebut.

Kota Hantu

Kota ini dipagari begitu Turki melakukan invasi. (RFI.fr)

Sebelum ditinggalkan, Varosha dihuni lebih dari 39 ribu penduduk. Mereka semua terpaksa mengungsi dan diminta nggak kembali usai perang. Kini, nggak ada lagi wisatawan yang wira-wiri di kota itu. Jika pun ada orang yang masuk, mereka adalah pengeksplor yang masuk melalui entah dari mana.

Kini, Varosha kerap disebut kota hantu yang paling terkenal di dunia. Sejumlah pihak bahkan sudah memverifikasi keangkerannya. Banyak ahli spiritual dan fotografer dari seluruh dunia mencoba menjajal keberaniannya di sini.

Semenjak invasi, warga nggak pernah diizinkan kembali ke rumah mereka. Di sana, kini hanya ada sejumlah personel militer Turki yang bertugas. Jalan-jalan yang terbentang luas juga menjadi sangat sunyi. Tentu kondisi ini berbanding terbalik dengan keadaannya dulu pada medio 1970-an.

Pada 2019 lalu, Pemerintah Republik Turki Siprus Utara (TRNC) mengatakan bakal membuka kembali Kota Varosha (Maraş) tersebut, Millens.

Hal ini ditegaskan oleh Wakil Perdana Menteri dan Menteri Luar Negeri negara itu Kudret Ozersay. “Dewan Menteri akan mengevaluasi kondisi untuk tindakan di Varosha, yang secara hukum merupakan zona militer di TRNC,” kata dia.

Tim ahli dari pemerintah katanya bakal mencatat properti bergerak dan tidak bergerak di kota itu. Hm, kira-kira Kota Varosha bakal dihuni kembali nggak ya, Millens? (Hop,Dai/IB21/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Cantiknya Deburan Ombak Berpadu Sunset di Pantai Midodaren Gunungkidul

8 Nov 2024

Mengapa Nggak Ada Bagian Bendera Wales di Bendera Union Jack Inggris Raya?

8 Nov 2024

Jadi Kabupaten dengan Angka Kemiskinan Terendah, Berapa Jumlah Orang Miskin di Jepara?

8 Nov 2024

Banyak Pasangan Sulit Mengakhiri Hubungan yang Nggak Sehat, Mengapa?

8 Nov 2024

Tanpa Gajih, Kesegaran Luar Biasa di Setiap Suapan Sop Sapi Bu Murah Kudus Hanya Rp10 Ribu!

8 Nov 2024

Kenakan Toga, Puluhan Lansia di Jepara Diwisuda

8 Nov 2024

Keseruan Pati Playon Ikuti 'The Big Tour'; Pemanasan sebelum Borobudur Marathon 2024

8 Nov 2024

Sarapan Lima Ribu, Cara Unik Warga Bulustalan Semarang Berbagi dengan Sesama

8 Nov 2024

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024