BerandaHits
Sabtu, 27 Agu 2021 07:00

Duh, Jepang Hentikan Penggunaan 1,63 Juta Dosis Vaksin Moderna, Apa Penyebabnya?

Ilustrasi: Vaksin Moderna dengan jumlah 1,63 juta dosis dihentikan penggunaannya di Jepang. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Vaksin Moderna lagi-lagi jadi bahan pembicaraan. Di Jepang, 1,63 juta dosis vaksin Moderna ditangguhkan penggunaannya. Apa alasan dari keputusan mengejutkan ini?

Inibaru.id – Kabar mengejutkan datang dari otoritas pemerintah Jepang, khususnya dalam hal program vaksinasi di sana. Tiba-tiba saja, mereka menghentikan penggunaan 1,63 juta dosis vaksin Moderna. Apa penyebabnya ya?

Jadi gini, Millens, alasan mengapa penggunaan vaksin Moderna ini dihentikan bukan karena efek samping atau dampak yang didapat penerima vaksin, melainkan karena adanya kontaminasi pada vaksin-vaksin yang ada di tempat penyimpanan.

Yang mengumumkan penghentian penggunaan 1,63 juta dosis vaksin Moderna ini adalah produsen obat-obatan Takeda bersama dengan Kementerian Kesehatan Jepang pada hari ini, Kamis (26/8/2021). FYI, Takeda adalah pihak yang bertanggung jawab dalam pendistribusian sekaligus penjualan vaksin tersebut di Negeri Matahari Terbit.

“Laporan dari sejumlah pusat vaksinasi ditemukan fakta bahwa di dalam botol-botol yang belum dibuka dari sejumlah lot ditemukan zat asing,” terang Takeda.

Nggak ingin vaksin-vaksin itu sampai dipakai warga, Takeda pun langsung berkonsultasi dengan Kementerian Kesehatan Jepang. Akhirnya, kedua pihak memutuskan untuk nggak lagi memakai vaksin yang sudah terkontaminasi tersebut.

Selain itu, pihak Moderna juga diminta untuk segera melakukan penyelidikan terkait hal ini. Meski begitu, dari pihak Moderna sendiri belum mengeluarkan pernyataan resmi untuk menanggapinya.

Program vaksinasi juga sedang digalakkan di Jepang. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Belum ada kejelasan tentang seperti apa detail dari kontaminasi yang muncul pada botol-botol vaksin Moderna tersebut. Selain itu, belum ada juga laporan seperti apa dampak kesehatan yang bisa didapat jika seseorang disuntik vaksin yang sudah terkontaminasi ini.

Di sisi lain, Kementerian Kesehatan Jepang mengaku sudah mengamankan dosis-dosis vaksin Covid-19 alternatif sehingga kasus ini nggak akan sampai mengganggu program vaksinasi nasional yang sedang gencar dilakukan.

Meski 43 persen dari total populasi di Negeri Matahari Terbit telah divaksin secara penuh, Jepang juga sedang menghadapi lonjakan kasus Covid-19, khususnya varian Delta yang sangat menular. Menurut catatan otoritas di sana, sudah ada 15.500 orang yang meninggal akibat virus ini di Jepang.

Sementara itu total kasus Covid-19 di sana mencapai 1,3 juta kasus. Hal ini membuat pemerintah setempat serius menerapkan kebijakan-kebijakan yang bisa mencegah penularan sekaligus mempercepat program vaksinasi.

Hm, semoga saja kasus vaksin Moderna di Jepang ini nggak juga terjadi di sini, ya, Millensi. (Det/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: