BerandaHits
Jumat, 27 Jun 2019 16:41

Buru Potensi Wirausahawan Kota Atlas, Diplomat Succes Challenge ke-10 Lakukan <em>Roadshow</em> ke Semarang

DSC|X menghadirkan pembicara mumpuni dalam bidangnya masing-masing. (Inibaru.id/ Audrian F)

Berwirausaha perlu giat belajar dan memperluas jaringan. Oleh karena itu, Diplomat Succes Challenge ke-10 (DSC|X) dengan menghadirkan pembicara yang mumpuni bakal memberikan kedua hal tersebut.

Inibaru.id - Persaingan kerja yang kian berat dan keinginan untuk sukses dengan cara sendiri membuat sebagian anak muda memilih jalur "khusus", yakni berwirausaha. Hal ini terlihat dari antusiasme milenial dalam roadshow kompetisi kewirausahaan Diplomat Success Challenge ke-10 (DSC|X) di Semarang, Kamis (20/6/2019) lalu.

Digelar di Senja Rooftop Impala Space, Spiegel Building, Jalan Letjen Suprapto No 34, Kotalama, Semarang Utara, Semarang, kompetisi ini memang bertujuan mencetak potensi wirausahawan baru di pelbagai daerah di Indonesia, termasuk Semarang.

Semarang merupakan kota ke-4 dalam roadshow DSC|X. Sebelumnya, acara ini telah digelar di Surabaya, Malang, dan Yogyakarta. Setelah Semarang, bakal ada lima kota lagi yang bakal mereka kunjungi, yakni Bandung, Medan, Makassar, Bali dan Jakarta.

Perlu kamu tahu, DSC merupakan acara tahunan yang diinisiasi sebuah jenama rokok asal Surabaya, Wismilak. Pencetus DSC sekaligus Marketing Community & Event Manager Wismilak Edric Chandra berharap, kompetisi ini menjadi inspirasi bagi wirausahawan untuk sukses di dunia usaha.

"Tak cuma terinspirasi, kami juga berharap wirausahawan muda sukses saat terjun ke dunia tersebut," tuturnya.

Pada akhir kompetisi, pemenang bakal mendapat dana hibah senilai RP 2 miliar. Namun, lebih dari itu, Edric menambahkan, peserta akan mendapatkan bimbingan dari mentor-mentor berpengalaman dan sukses di bidangnya masing-masing selama masa inkubasi.

Format Baru

Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, Edric mengatakan bahwa tahun ini DSC hadir dengan format baru. Menurutnya, tahun ini jangkauannya lebih luas.

Ya, agar calon wirausahan muda di seluruh Indonesia bisa berpartisipasi," kata Edric.

Antusiasme tinggi tampak ditunjukan oleh peserta DSC|X. (Inibaru.id/ Audrian F)

Berlangsung dari pukul 18.00 WIB, turut hadir dalam roadshow bertemakan "Bikin Gebrakan" itu antara lain Mentor Nasional DSC|X 2019 sekaligus Co-Founder Coffee S.M.I.T.H. Roaster & IBC Champion 2018, Muhammad Aga. Kemudian, ada juga pemilik Loffle Pop Up Dessert, Yoga Muda. Terakhir, ada Andi Saptari dari Coworking Indonesia.

Suasana yang santai membuat puluhan peserta yang hadir tampak antusias mengikuti pemaparan ketiga enterpreneur muda tersebut. Sebagian peserta memang mengaku sudah memiliki usaha sendiri.

Hm, melihat antusiasme para peserta itu, yakin kamu nggak tertarik untuk berwirausaha, Millens? Ha-ha. (Audrian F/E03)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: