BerandaHits
Selasa, 24 Okt 2022 17:10

Bolehkah Sumbat Hidung dengan Daun Sirih untuk Menghentikan Mimisan?

Bolehkan sumbat hidung dengan daun sirih saat mimisan? (Freepik)

Daun sirih sering digunakan orang tua dulu untuk membersihkan gigi dan mulut. Daun sirih juga sering digunakan sebagai alternatif untuk menyembuhkan mimisan. Sebenarnya, apakah daun sirih memang memiliki manfaat kesehatan tersebut?

Inibaru.id – Daun sirih merupakan tanaman merambat yang cukup mudah ditemui di negara-negara Asia, termasuk Indonesia. Nggak hanya digunakan untuk nyirih, daun sirih yang memiliki aroma khas yang kuat ini juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh, lo. Soalnya, daun sirih kaya akan vitamin C, karoten, niacin (vitamin B3), riboflavin (vitamin B2), tiamin (vitamin B1), dan sumber kalsium yang baik untuk penyembuhan dan pemeliharaan kesehatan.

Nggak jarang, bagi orang Indonesia, daun sirih juga menjadi alternatif yang dipilih untuk menghentikan mimisan. Hm, jadi penasaran, apakah memang daun sirih memang benar bisa memberikan manfaat tersebut?

Daun Sirih untuk Menghentikan Mimisan

Melansir dari unggahan Alodokter (21/10/2022), mimisan adalah perdarahan yang terjadi di hidung. Kondisi yang juga disebut epistaksis ini nggak berbahaya, tetapi bisa menjadi gejala dari suatu penyakit. Mimisan adalah kondisi umum yang terjadi akibat cedera, alergi, atau kadar trombosit seseorang yang sedang menurun.

FYI, saat mengalami luka atau perdarahan, biasanya tubuh melakukan respon untuk menghentikan perdarahan tersebut. Hal ini juga berlaku bila tubuh seseorang mengalami mimisan. Tubuh membuat darah di sekitar luka menjadi lebih kental dan mengendap, kemudian luka tertutup dan perdarahan akhirnya terhenti.

Nah, manfaat daun sirih dalam menghentikan mimisan adalah membantu tubuh menutup luka lebih cepat dengan bahan tanning yang terdapat di dalamnya. Zat ini akan mempercepat respon tubuh saat mimisan, sehingga perdarahan pada hidung akan berhenti dalam waktu yang lebih cepat.

Nggak hanya itu, daun sirih juga memengaruhi sistem kekebalan tubuh seseorang sehingga luka atau peradangan yang terjadi segera membaik. Hal ini disebabkan karena daun sirih memiliki sifat anti-bakteri, anti-peradangan, sekaligusmengurangi rasa sakit yang dirasakan orang yang sedang mimisan.

Daun sirih memiliki banyak nutrisi yang bisa membantu penyembuhan luka dan pemeliharaan kesehatan. (Instagram/Deliesia)

Cara Menggunakan Daun Sirih untuk Menghentikan Mimisan

Babad (21/10/2022) memuat cara menggunakan daun sirih untuk mengatasi mimisan yang cukup mudah untuk dilakukan. Pertama, setelah memetik daun sirih yang segar, cucilah daun sirih dengan bersih dan benar untuk menghilangkan bakteri atau kuman yang masih menempel di sana.

Kedua, gulung daun sirih dan masukkan gulungan daun sirih ke dalam hidung dengan menekannya secara perlahan agar tidak melukai dinding hidung dan memperbesar robekan pembuluh darah.

Oya, jika ujung daun sirih terlihat tajam dan berpotensi melukai hidung, ada baiknya untuk memotong bagian ujung daun sirih tersebut menjadi lebih aman.

Tapi perlu diingat, jika perdarahan nggak kunjung berhenti setelah memberi pertolongan pertama selama 20 menit, segera periksakan ke dokter ya, Millens. (Fatkha Karinda Putri/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: