BerandaHits
Kamis, 20 Mar 2019 10:18

Bikin Heran, 110 Ikan Hiu Mati Mendadak di Penangkaran Karimunjawa

Ilustrasi ikan hiu mati. (Callbowo.wordpress)

Ratusan ikan hiu dilaporkan mati mendadak di sebuah penangkaran ikan di Karimunjawa. Belum diketahui secara pasti penyebabnya tapi ada kemungkinan matinya ratusan hiu tersebut disebabkan oknum jahat.

Inibaru.id – Sebanyak 110 ekor hiu dan puluhan ikan jenis lainnya dilaporkan mati mendadak di sebuah penangkaran ikan di Pulau Menjangan Besar, Kepulauan Karimunjawa, Jawa Tengah. Pemilik penangkaran Cun Ming (81) menjelaskan ratusan hiu dan puluhan ikan ditemukan mati oleh penjaga kolam pada Kamis (7/3/2019) sekitar pukul 04.00 WIB.

Selain hiu, sejumlah 20 ekor ikan kambing lebar dan 10 ekor ikan tyger mati di dalam kolam.

“Kejadiannya pas hari besar (tanggal merah). Dua kolam yang isinya hiu indukan, semua yang ada di kolam itu mati,” kata Cun Ming, seperti ditulis Kompas.com, Selasa (19/3).

Merasa janggal, Cun Ming akhirnya membawa kasus ini ke jalur hukum dengan melapor ke Polda Jawa Tengah pada 10 Maret 2019 untuk ditindaklanjuti. Selain itu, dia juga membawa sampel air di kolam serta bangkai ikan yang mati ke laboratorium ikan untuk mencari tahu penyebab kematian ikan-ikannya.

"Saya sudah melaporkan kejadian ini ke Polda Jateng. Untuk tes laboratorium juga kami lakukan Wates, Yogyakarta. Katanya butuh waktu 21 hari untuk tahu hasilnya," tandasnya.

Namun, kata Cun Ming, Kepala laboratorium mengatakan nggak mungkin ada ikan sebesar hiu mati mendadak, apalagi jumlahnya mencapai ratusan. Bisa jadi, ada oknum jahat yang nggak senang dengan penangkaran ikan miliknya.

Dalam keterangannya, Cun Ming juga mengatakan penangkaran itu telah dia dirikan sejak tahun 1960-an dengan nama Hiu Kencana. Jenis hiu yang ditangkar juga bukan termasuk yang dilindungi, yakni hiu karang hitam (carcharinus melanopterus) dan hiu karang putih (treaenodon obesus). Sementara kejadian matinya ikan hiu secara mendadak dalam jumlah ratusan baru sekali ini terjadi.

Hiu yang dia tangkar juga jinak sehingga sangat bersahabat dengan manusia. Hiu jinaknya juga mengundang sejumlah wisatawan dan peneliti dari perguruan tinggi baik dari dalam dan luar negeri.

Duh, sayang banget ya harus mati sebanyak itu. Semoga cepat terjawab penyebab kematiannya dan segera ditemukan solusinya ya, Millens. (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: