BerandaHits
Minggu, 21 Mei 2022 20:22

Aturan PPKM Semakin Longgar, Senyum Dalang Boyolali Kembali Lebar

Dalang Boyolali kembali mendapatkan job usai pandemi Covid-19 di Indonesia reda. (Inibaru.id/Kharisma Ghana Tawakal)

Usai 2 tahun nggak bisa manggung akibat pandemi, kini dalang Boyolali bisa kembali mengadakan pagelaran wayang. Pesanan untuk manggung pun terus berdatangan dari berbagai daerah sehingga membuat mereka kembali bahagia.

Inibaru.id – Pandemi Covid-19 di Indonesia memang belum benar-benar selesai. Tapi, aturan PPKM semakin dilonggarkan. Bahkan, beberapa saat lalu, Presiden Jokowi sampai melonggarkan aturan penggunaan masker di ruang terbuka. Hal ini pun disambut baik banyak pihak, termasuk para dalang dari Boyolali, Jawa Tengah yang mulai kembali kebanjiran order.

Maklum, dengan dilonggarkannya aturan PPKM, kini semakin banyak orang berani menggelar hajatan besar, termasuk pagelaran wayang yang tentu menarik perhatian banyak warga untuk menonton. Hal ini diungkap sendiri oleh Wakil Ketua Persatuan Pedalangan Indonesia (Pepadi) Korwil Surakarta Sri Susilo.

“Iya semua sudah (dalang mulai mendapatkan job pementasan). Tapi untuk berapa-berapa saya nggak tahu. Tapi sudah berjalan,” jelas Sri, Jumat (20/5/2022).

Sri juga menyebut pesanan manggung sudah datang dari banyak daerah. Kondisi ini tentu jauh lebih baik mengingat para dalang ini selama sekitar 2 tahun hanya di rumah saja akibat dibatasinya aktivitas kegiatan masyarakat di masa pandemi.

Sri sendiri sudah mendapatkan permintaan pentas di 15 tempat. Nggak hanya diminta untuk manggung di Boyolali, sejumlah daerah, termasuk dari Bandung, Jawa Barat, sudah memanggilnya untuk beraksi.

Pesanan manggung diterima dalang-dalang dari Boyolali dari berbagai daerah. (Rove.me)

“Saya ini job yang masuk sudah 15. Ya sudah mulai ramai. Di Sragen, Purwodadi, Bandung, Karanganyar, Demak, dan daerah lainnya,” ungkap Sri di tempat tinggalnya di Desa Ketitang, Kecamatan Nogosari, ini.

Senada dengan Sri, Gondho Wartoyo yang merupakan dalang dari Desa Tegalgiri, Kecamatan Nogosari juga mengaku sudah mulai mendapatkan pesanan untuk manggung.

“Habis Lebaran ini mulai dibanjiri job-job pagelaran wayang kulit,” katanya dengan senyum merekah.

Gondho bahkan sudah mendapatkan 23 pesanan untuk manggung. Kebanyakan dari sekitar Jawa Tengah seperti Boyolali, Sragen, Sukoharjo, Karanganyar, serta di Pantura seperti Semarang, Demak, dan Grobogan.

Selama dua tahun nggak bisa manggung akibat pandemi, Gondho mengaku rindu menghibur masyarakat. Dia pun mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang sudah melonggarkan aturan kegiatan masyarakat sehingga memungkinkannya kembali mengadakan pagelaran wayang kulit.

“Selama ada kelonggaran ini, para seniman mulai kebanjiran job dari masyarakat. Mereka juga rindu dengan pentas seni,” jelas Gondho.

Wah, jadi tertarik ya bisa melihat gelaran wayang lagi. Pasti bakal lebih seru karena sudah sangat lama kita nggak melihatnya akibat pandemi ya, Millens. (Det/IB09/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: