BerandaHits
Jumat, 27 Jun 2024 19:35

ASN Kabupaten Jepara Diwanti-wanti untuk Nggak Terlibat Judi Online

ASN diimbau untuk nggak terlibat judi online. (Depokpos)

Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara, Edy Sujatmiko mengingatkan mengenai Surat edaran nomor 335/1619, tertanggal 24 Juni 2024 tentang Larangan Judi Konvensional dan Judi Online oleh ASN. Dia mengatakan adanya surat ini merupakan tanda sayang kepada ASN.

Inibaru.id - Kecanduan judi bisa memengaruhi profesionalitas. Bukan hal baru juga jika seseorang menggelapkan uang atau melakukan kejahatan lain gara-gara terjerat judi. Karena itu, Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Jepara diingatkan untuk nggak terlibat dalam perjudian.

Peringatan ini dituangkan dalam surat edaran nomor 335/1619, tertanggal 24 Juni 2024, tentang Larangan Judi Konvensional dan Judi Online.

Sekretaris Daerah Kabupaten Jepara, Edy Sujatmiko menyatakan bahwa surat edaran tersebut telah disebarkan ke seluruh perangkat daerah. Meski terdapat ancaman sanksi berat hingga pemecatan, penerbitan surat ini lebih didasari oleh rasa sayang terhadap ASN yang bersangkutan.

“Eman jika njenengan sampai harus dikeluarkan dari jabatan karena judi,” kata Edy di depan anggota Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) serta Kepala Seksi Keamanan dan Ketertiban (Kasi Trantib) kecamatan se-Kabupaten Jepara, saat mengikuti sosialisasi peraturan perundang-undangan di bidang cukai, Kamis (27/6/2024).

Judi online bisa mendorong perilaku korup. (Gesuri)

Selain Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2023 tentang ASN, surat edaran tersebut juga mencantumkan adanya sanksi yang bisa dikenakan kepada ASN yang terlibat judi online, yaitu berdasarkan UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) dan Kitab Undang-Undang Hukum Pidana (KUHP).

“Karena sekarang judi online, siapa pun termasuk ASN tak malu harus ke tempat perjudian. Kelihatannya main game (dengan gawai), tapi ternyata judi. Setelah menghabiskan uang sebanyak-banyaknya, lalu diisi saldo dengan pinjol, kan habis semua,” tutur sekda.

Edy juga meminta kepada kepala perangkat daerah, koordinator satuan koordinasi kecamatan, kepala Puskesmas, hingga kepala sekolah untuk melakukan pembinaan dan menerapkan sanksi bagi yang melanggar, sesuai dengan mekanisme dan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

Judi memang lebih banyak nggak baiknya. Karena itu, jangan sampai kita terjerat. Kalau sudah terjerat, susah lepas lo, Millens. (Siti Zumrokhatun/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: