BerandaHits
Sabtu, 4 Okt 2019 10:14

Ada Srikandi di Jajaran Pimpinan MPR 2019-2024

Potret pelantikan 10 pimpinan MPR periode 2019-2024. (Antara foto/Nova Wahyudi)

Sepuluh pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) akhirnya disepakati dan dilantik pada Kamis (3/10/2019) malam. Lestari Moerdijat menjadi satu-satunya srikandi yang duduk di kursi pimpinan MPR.

Inibaru.id - Setelah melalui proses panjang sepuluh nama pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) akhirnya disepakati semua fraksi. Kesepuluh orang itu lantas disahkan, dilantik, dan diambil sumpahnya pada Sidang Paripurna Pelantikan MPR yang digelar pada Kamis (3/10/2019) malam di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta.

Dari sepuluh nama yang ditetapkan, Lestari Moerdijat menjadi satu-satunya srikandi yang duduk di kursi Pimpinan MPR. Lestari yang sering disapa Rerie itu duduk sebagai Wakil Ketua MPR dari Fraksi NasDem.

"Ini sebuah penghargaan. Saya adalah perempuan yang mewakili perempuan di Indonesia. Ini sebuah kehormatan buat kami semua perempuan Indonesia," kata Lestari di Kompleks Parlemen, Senayan seperti ditulis laman Kumparan, Kamis (3/10).

Dalam persidangan itu pula dipilih Ketua MPR periode 2019-2021. Mantan Ketua DPR RI dari fraksi Goongan Karya (Golkar) Bambang Soesatyo ditunjuk secara aklamasi menjadi pucuk pimpinan MPR periode ini.

Selain Bambang Soesatyo dan Lestari Moerdijat, kursi pimpinan MPR diduduki Ahmad Basarah (PDIP), Ahmad Muzani (Gerindra),  Jazilul Fawaid (PKB), Syarief Hasan (Demokrat), Hidayat Nurwahid (PKS), Zulkifli Hasan (PAN), Arsul Sani (PPP), dan Fadel Muhammad (DPD).

Sepuluh nama ini disepakati setelah melalui proses panjang. Di awal, sembilan fraksi politik bersama Dewan Perwakilan Daerah (DPD) mengusulkan satu nama sebagai wakil mereka. Sepuluh nama itu kemudian diusulkan dalam rapat gabungan fraksi pada Kamis (3/10) siang.

Semoga dengan terpilihnya Lestari Moerdijat di pimpinan MPR, hak-hak perempuan semakin diperjuangkan ya, Millens. (IB27/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: