Inibaru.id - Setelah melewati masa kanak-kanak, biasanya pertumbuhan gigi akan berhenti pada saat dewasa dengan jumlah gigi 32 buah. Namun terkadang ada gigi geraham yang memaksa tumbuh di belakang mulut. Nah, gigi inilah yang disebut wisdom teeth atau bisa juga disebut dengan gigi bungsu.
Biasanya, gigi ini tumbuh di akhir usia belasan hingga awal dua puluh tahun. Seperti apakah hal-hal yang melingkupi Wisdom Teeth ini?
1. Penjelasan Wisdom Teeth
Seperti yang tercantum di Medcom.id yang merujuk pada WebMD, gigi ini merupakan gigi molar ketiga yang tumbuh di akhir usia belasan atau di awal usia dua puluhan, tepatnya usia 17-25 tahun.
Pada saat tumbuh gigi ini menyebabkan nyeri dan membuat gigi menjadi nggak beraturan. Selain memengaruhi bentuk rahang dan sistem saraf, gusi juga akan terasa sakit dan berdenyut. Maka kamu sangat disarankan untuk mencabut gigi ini.
2. Sulit Dibersihkan
Karena tumbuh nggak beraturan, gigi ini jadi sulit dibersihkan. Jadi jangan heran jika gigi ini dipenuhi bakteri yang lebih banyak dan lebih rentan rusak dibanding gigi lain.
3. Kemungkinan Mencegahnya Tumbuh
Eits, kamu bisa lo mencegah gigi ini tumbuh. Caranya konsultasi kepada Dokter gigi secara berkala. Di sana dokter akan melakukan x-ray. Jika kamu memiliki potensi untuk tumbuh akan ada penanganan langsung.
4. Cara Mencabut Wisdom Teeth
Kalau gigi ini terlanjur tumbuh memang bisa dicabut. Tapi nggak mudah, lo. Masalahnya letak gigi bungsu yang sulit dijangkau dan rumit.
Nah, kalau giginya masih berada di bawah gusi, dokter gigi perlu bekerja ekstra dengan melakukan sayatan ke gusi dan mengangkat gigi yang berada di atasnya. Ngeri juga ya?
5. Pembiusan Saat Pencabutan
Jangan cemas, selama pencabutan dokter gigi akan membiusmu. Bius ini bisa bertahan 1,5 hingga 2 jam. Dijamin deh, kamu nggak akan merasa gimana-gimana. He
6. Pascaoperasi
Kamu perlu tahu nih, setelah operasi pencabutan mungkin akan ada pendarahan dan bengkak di bagian wajah tepat di mana letak gigi dicabut. Kamu bisa mengompresnya dengan es dan tekan dengan kain agar pendarahan nggak berlanjut.
7. Pantangan Selama Masa Pemulihan
Pascapencabutan sebaiknya hindari dulu makanan yang sifatnya panas dan dingin. Hal itu jika dipaksakan akan membuat nyeri gigi. Disarankan juga untuk makan makanan bertekstur lembut dulu seperti bubur atau buah pisang.
Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi obat penghilang rasa sakit seperti acetaminophen atau ibuprofen. Dokter juga akan memberikan antibiotik untuk melindungi dari infeksi.
Nah, itulah fakta seputar wisdom teeth, jaga kesehatan gigi ya, Millens. (IB28/E05)