BerandaAdventurial
Selasa, 6 Jan 2020 17:05

<em>Byar-Byur</em>, Berbasah-Basah Sejenak di Obyek Mata Air Cokro (OMAC) Klaten

<em>Byar-Byur</em>, Berbasah-Basah Sejenak di Obyek Mata Air Cokro (OMAC) Klaten

OMAC taman rekreasi air yang berada di Klaten. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Klaten memiliki obyek wisata mata air yang jernih, segar, dan alami untuk kamu nikmati. Salah satu tempat tersebut adalah Obyek Mata Air Cokro (OMAC).

Inibaru.id – Waktu itu tepat liburan Hari Natal 2019. Saya menyempatkan diri mengunjungi Obyek Mata Air Cokro (OMAC) yang berada di Klaten. Mengendarai motor bersama kawan, perjalanan dari Kota Yogyakarta menuju lokasi memakan waktu sekitar satu setengah jam dengan beberapa kali istirahat.

Perjalanan menuju OMAC sangat asri dan menyejukkan mata. Hijau sawah petani dengan latar Pegunungan Seribu dan Gunung Merapi membuat jiwa terasa damai. Udara di sana pun atis saat musim hujan. Saat melewati jalan, saya semakin sadar ternyata Klaten memang surganya umbul, meski yang paling terang namanya di kepala saya hanya Umbul Ponggok.

Pengunjung ramai berenang di OMAC kala liburan tiba. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Letak OMAC nggak begitu jauh dari Umbul Ponggok, jaraknya nggak lebih dari dua kilometer. Di OMAC tiket masuk sebesar Rp 10.500,00 per orang. Sebelum memasuki areal pemandian dan mata air, saya melewati jembatan kayu gantung yang terasa bergoyang-goyang dan di bawahnya ada aliran sungai yang digunakan untuk arum jeram.

Ada beberapa titik pemandian yang bisa dinikmati di tempat ini. Khusus anak-anak hingga dewasa ada lo. Ketika saya datang, pemandian begitu ramai dengan orang-orang tengah berenang atau sekadar bersantai di dekat kolam. Pepohonan yang teduh dan mata air yang masih bersih, bening, serta alami membuat nggak sabar pengin segera ciblon (main air).

Pedagang penjual gorengan anget dengan bumbu kecap. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Di samping-samping kolam juga terdapat banyak pedagang kaki lima yang berjualan beragam makanan dan minuman. Saya sarankan untuk jangan lupa membeli gorengan anget dengan bumbu kecapnya yang pedas menggigit. Di sana tersedia pula penyewaan tikar dan ban karet.

Suasana OMAC makin ramai dengan hiburan musik dari grup bernama Tirta Plus. Para pengunjung seperti diajak bernyanyi bersama lagu-lagu lawas Koes Plus, band kesukaan Bapak saya, ha-ha. Tirta Plus menemani para pengunjung di OMAC dengan suara merdunya.

Lalu, kawan saya pun mengajak berenang. Sayangnya saya nggak bisa berenang. Namun hal tersebut nggak menghalangi untuk bisa keceh (main air) dan padusan di kolam dengan pesona sumber mata air alami yang segarnya nggak bisa ditolak. Dengan bantuan kawan, saya kemudian masuk ke dalam kolam yang ternyata cukup dalam hingga leher.

Sumber air yang sangat jernih dan segar. (Inibaru.id/ Isma Swastiningrum)

Brrr, dingin sekali. Ditambah lagi saat itu tengah hujan. Makin dingin rasanya. Herannya, kawan saya masih byar-byur meneruskan berenang. Dia sempat mengeluh karena lupa membawa waterproof case buat kamera untuk berfoto-foto di bawah air. Ya sudah, detik berjalan dan hari semakin sore. Waktunya untuk pulang dan kapan-kapan kembali lagi.

O ya, di sini terdapat pula Perusahaan Daerah Air Minum Mata Air Cokro Tulung lo. Wajar sih, airnya memang jernih banget. Kalau kamu punya waktu, agendakan datang ke mari bersama keluarga atau kawan-kawanmu ya, Millens. (Isma Swastiningrum/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ihwal Mula Kampung Larangan di Sukoharjo, 'Zona Merah' yang Pantang Dimasuki Bumiputra

12 Apr 2025

Lagu "You'll be in My Heart" Viral; Mengapa Baru Sekarang?

12 Apr 2025

Demi Keamanan Data Pribadi, Menkomdigi Sarankan Pengguna Ponsel Beralih ke eSIM

12 Apr 2025

Bikin Resah Pengguna Jalan, Truk Sampah Rusak di Kota Semarang Bakal Diperbaiki

12 Apr 2025

Ketika Pekerjaan Nggak Sesuai Dream Job; Bukan Akhir Segalanya!

12 Apr 2025

Lindungi Masyarakat, KKI Cabut Hak Praktik Dokter Tersangka Pelecehan Seksual secara Permanen

12 Apr 2025

Mengenal Getuk Kethek, Apakah Terkait dengan Monyet?

13 Apr 2025

Di Balik Mitos Suami Nggak Boleh Membunuh Hewan saat Istri sedang Hamil

13 Apr 2025

Kisah Kampung Laut di Cilacap; Dulu Permukiman Prajurit Mataram

13 Apr 2025

Mengapa Manusia Takut Ular?

13 Apr 2025

Nilai Tukar Rupiah Lebih Tinggi, Kita Bisa Liburan Murah di Negara-Negara Ini

13 Apr 2025

Perlu Nggak sih Matikan AC Sebelum Matikan Mesin Mobil?

14 Apr 2025

Antrean Panjang Fenomena 'War' Emas; Fomo atau Memang Melek Investasi?

14 Apr 2025

Tentang Mbah Alian, Inspirasi Nama Kecamatan Ngaliyan di Kota Semarang

14 Apr 2025

Mengenal Oman, Negeri Kaya Tanpa Gedung Pencakar Angkasa

14 Apr 2025

Farikha Sukrotun, Wasit Internasional Bulu Tangkis yang Berawal dari Kasir Toko Bangunan Kudus

14 Apr 2025

Haruskah Tetap Bekerja saat Masalah Pribadi Mengganggu Mood?

14 Apr 2025

Grebeg Getuk 2025 Sukses Meriahkan Hari Jadi ke-1.119 Kota Magelang

14 Apr 2025

Tradisi Bawa Kopi dan Santan dalam Pendakian Gunung Sumbing, Untuk Apa?

15 Apr 2025

Keindahan yang Menakutkan, Salju Turun saat Sakura Mekar di Korea Selatan

15 Apr 2025