BerandaIslampedia
Kamis, 3 Okt 2018 13:00

Ini Waktu-waktu yang Mustajab untuk Berdoa

Sujud. (Sifahane.org)

Kapan saja waktu-waktu yang mustajab untuk berdoa? Simak ulasan berikut ini.

Inibaru.id – Kecintaan Allah yang Maha Pemurah terhadap hambanya sangat luar biasa. Kamu bisa meminta apa pun pada Allah, bahkan termasuk pengampunannya. Allah pun akan mendengarkan dan mengabulkan doa hambanya. Eits, tapi, dari sekian banyak waktu yang bisa kamu pilih untuk berdoa, ada waktu-waktu paling mustajab, lo. Yuk, simak ulasan yang dilansir dari Muslim.or.id berikut ini:

Ketika Azan Berkumandang

Azan. (Makobar.com)

Waktu azan merupakan waktu yang mustajab untuk berdoa. Yap, selain menjawab azan dengan lafal yang sama, kamu bisa berdoa, nih, Millens.

“Doa tidak tertolak pada dua waktu, atau minimal kecil kemungkinan tertolaknya. Yaitu ketika azan berkumandang dan saat perang berkecamuk, ketika kedua kubu saling menyerang” (HR. Abu Daud)

Di Antara Azan dan Ikamah

Speaker masjid. (dailyfocus.ng)

Perlu kamu tahu, ibadah yang dianjurkan di antara azan dan ikamah adalah berdoa. Kamu bisa memohon pada Allah apa saja yang kamu inginkan.

“Doa di antara azan dan ikamah tidak tertolak.” (HR. Tirmidzi, 212)

Ketika Sujud

Sujud. (Sifahane.org)

Sujud dianggap sebagai waktu ketika seorang hamba berada paling dekat dengan Allah. Karena itu, sujud dalam salat adalah waktu yang mustajab untuk berdoa.

“Seorang hamba berada paling dekat dengan Rabb-nya ialah ketika ia sedang bersujud. Maka perbanyaklah berdoa ketika itu.” (HR. Muslim, no.482)

Ketika Turun Hujan

Hujan. (Videoblocks.com)

Kamu termasuk orang yang suka saat hujan turun atau sebaliknya? Tahu nggak kalau saat turun hujan merupakan waktu yang juga tepat untuk memanjatkan doa. Jadi, jangan menggerutu saat hujan turun, ya! Lebih baik, kamu memanjatkan permohonan pada Allah.

“Doa tidak tertolak pada 2 waktu, yaitu ketika adzan berkumandang dan ketika hujan turun.” (HR Al Hakim)

Sepertiga Malam Terakhir

Malam. (Hiveminer.com)

Sepertiga malam terakhir adalah waktu yang istimewa. Allah mencintai hamba-Nya yang beribadah pada waktu tersebut, lo. Karena itu, Allah pun menjanjikan akan mengabulkan doa pada waktu tersebut.

Rabb kita turun ke langit dunia pada sepertiga malam yang akhir pada setiap malamnya. Kemudian berfirman: ‘Orang yang berdoa kepada-Ku akan Ku kabulkan, orang yang meminta sesuatu kepada-Ku akan Kuberikan, orang yang meminta ampunan dari-Ku akan Kuampuni.” (HR. Bukhari no.1145, Muslim no. 758)

Nah, jangan sia-siakan waktu, ya. Yuk, berdoa! (IB08/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: