BerandaIndie Mania
Sabtu, 14 Sep 2018 15:40

"Song of Victory", Pemompa Semangat Para Atlet Asian Paragames 2018

Song of Victory menjadi Theme Song yang bisa memompa semangat siapapun yang mendengarkannya. (Youtube.com)

Perhelatan Asian Paragames 2018 sudah ada di depan mata nih, Millens. Mau tahu seperti apa suntikan semangat dalam "Song of Victory" yang jadi official theme song-nya? Simak yuk!

Inibaru.id – Negera-negara Asia tengah bersiap menyambut datangnya Asian Paragames 2018 pada 6-13 Oktober mendatang nih, Millens. Berlokasi di Gelora Bung Karno, Jakarta International Velodrome dan JIExpo, ajang ini bakal mempertontonkan kemampuan para atlet penyandang disabilitas.

Rencananya, sebanyak 2.800 atlet dari 43 negara, 1.200 official, dan 500 awak media dari dalam maupun dari luar negeri bakal ambil bagian dalam ajang ini. Ada 18 cabang olahraga yang bakal dilombakan.

Balap kursi roda, salah satu cabang olahraga yang dilombakan pada Asian Para Games 2018. (today.line.me)

Bicara soal ajang terbesar di Asia, kok, rasanya kurang kalau nggak membahas theme song. Nah, Millens, sama seperti Asian Games 2018, pada gelaran Asian Paragames (APG) 2018 juga memiliki theme song yang nggak kalah semangat dengan lagu "Meraih Bintang" nya Via Vallen, yaitu "Song of Victory" karya Ezra Lilipory dinyanyikan oleh Aryo Wahab dan Putri Ariani, penyanyi cilik asal Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

Sesuai tulisan di cnnindonesia.com, (8/12/2017), Presiden Indonesia Asian Games Organizing Committee (INAPGOC), Raja Sapta Oktohari menjelaskan, sejak awal pihaknya memang mencari lagu yang bisa mewakili beberapa unsur yang terkait APG, yaitu inspiring, spirit, and energy of Asia.

“Kami sangat menghargai lagu tema ini (Song of Victory). Anggota Dewan Eksekutif APG kami juga pasti senang mendengar lagu ini,” imbuh Sekretaris Jenderal APG, Tarek Souei.

Nggak salah pendapat dari Presiden INAPGOC dan Sekretaris Jenderal APG, karena theme song ini saat didengarkan terasa unik dan energik, lo! Di awal, arasemen perpaduan alat musik modern dengan alat musik tradisional Indonesia seirama dan enak didengarkan. Selain itu, lirik berbahasa Inggrisnya juga easy listening. Nih, sepenggal lirik dari "Song of Victory":

Live it up the world inspiration

Show the beauty who really are

Breaking down all the discrimination

Together we stand ‘till the end

Kalau kamu belum mendengarkannya, coba deh, cari melalui gawaimu. Kalau sudah ketemu, lagu "Song of Victory" ini cocok kamu dengar sebelum beraktivitas. (MG10/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: