BerandaIndie Mania
Jumat, 3 Okt 2019 17:23

Mari Menertawakan Nasib Bersama Joker

Joker, 2019. (Warner Bros Picture)

Adegan yang menurut saya paling mengena adalah saat Fleck menatap dan berkata, "Knock-knock!" Setelah itu nyengir. Konyol tapi serem.

Inibaru.id - Begitu tahu tanggal tayang Joker, saya cukup antusias dan berharap banyak. Ini karakter yang saya tunggu-tunggu. Orang paling gila di Kota Gotham sekaligus musuh bebuyutan Batman. Tayang perdana di Indonesia pada 2 Oktober, film ini akan membuka asal usul Joker.

Saya setuju dengan pendapat bahwa nggak ada penjahat yang lahir begitu saja. Pasti ada sebab musababnya. Begitu pula dengan Joker. Selama film diputar, saya memandang Arthur Fleck dengan penuh iba. Awalnya dia sama dengan warga Gotham kelas bawah lainnya. Dia berjuang untuk hidup di tengah kekuasaan para kapitalis.

Sebagai komedian gagal, nasib Fleck sungguh lengkap dengan derita. Ditambah dengan penyakit langka yang dideritanya. Itu yang membuatnya tertawa tanpa sebab. Cara Fleck tertawa saat dia menjadi dirinya atau saat menjadi Joker sungguh mengintimidasi.

Saya mengerti mengapa dia terus di-bully di lingkungannya. Ya, karena memang aneh nggak ada yang lucu tapi dia tiba-tiba tertawa keras. Menerima perbedaan memang sulit bukan? Fleck makin terlihat sebagai orang yang terbuang dan akhirnya dia melahirkan Joker. 

Menjadi Joker, dia berubah menjadi sosok temperamen dan keji. Lagi-lagi saya memakluminya. Gara-gara sepak terjangnya yang ikonik, warga Gotham ikut-ikutan menjadi Joker dan membuat kekacauan seantero kota.

Saya menduga warga sudah kelelahan menerima ketimpangan yang terjadi. Mereka sadar butuh dobrakan dan chaos nggak bisa dicegah. Hanya saja saya bertanya-tanya apa iya kejahatan adalah jawaban untuk kebebasan? Jawaban normal tentu nggak. Tapi bagi Fleck, kejahatan menjadi solusi.

Kemuraman untuk melakukan pemberontakan itu makin bertambah dengan dialog ikonik dari Arthur Fleck, “Aku selalu berpikir hidupku adalah tragedi. Tapi akhirnya aku sadar kalau hidupku adalah komedi.” Seketika itu saya juga memikirkan perjalanan hidup saya. Ada banyak hal yang bisa saya tertawakan, paling nggak saat saya sendiri.

Selama dua jam saya menyaksikan akting Joaquin Phoenix sebagai Arthur Fleck dan Joker, saya harus memberikan tepuk tangan. Dia benar-benar menjadi karakter yang saya bayangkan, kejam sekaligus menyedihkan. Dia bisa membuat saya paham deritanya dan celakanya, memakluminya! Intinya saya sangat suka film ini! Sepertinya nggak cuma saya, wajah-wajah para penonton lain juga menyiratkan hal yang sama. (Audrian F/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: