BerandaHits
Senin, 10 Nov 2024 15:52

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

Peralatan masak dari bahan plastik hitam. (iStock/Tatiana Alekseeva)

Sering dianggap sebagai peralatan masak yang ringan, mudah dipakai, dan cantik, nyatanya peralatan masak berbahan plastik hitam ternyata mengandung bahan kimia berbahaya.

Inibaru.id – Di toko-toko peralatan dapur, terdapat sejumlah peralatan masak berbahan plastik hitam yang terlihat menarik seperti spatula, piring, garpu, mangkuk, sendok, dan lain-lain. Tapi, belakangan ini ada kabar warga Amerika Serikat mulai menghindari peralatan-peralatan masak tersebut. Apa alasannya, ya?

Hal ini ternyata disebabkan oleh adanya penelitian yang dilakukan para peneliti yang berasal dari Vrije Universitiet dan tim dari Toxic Free Future. Dalam penelitian tersebut, disebutkan bahwa jenis peralatan masak dari bahan plastik hitam memiliki kandungan bahan kimia penghambat api atau flame retardants. Meski fungsinya agar peralatan masak tersebut nggak mudah terbakar atau hangus, nyatanya bahan ini bisa menyebabkan paparan racun yang berbahaya.

“Bahan kimia ini seharusnya nggak digunakan,” ucap salah seorang peneliti Megan Liu sebagaimana dinukil dari jurnal Chemosphere, Senin (4/11/2024).

Jadi begini, ternyata cukup banyak produsen yang memakai bahan daur ulang dari peralatan elektronik untuk membaut sejumlah peralatan masak atau peralatan makan. Sebagai contoh, bahan yang didaur ulang tersebut adalah casing televisi yang berwarna hitam. Bahan tersebut memang nggak mudah terbakar, Milens.

Ada konsentrasi bahan kimia berbahaya pada bahan plastik hitam tersebut. (People/Getty Images)

Sayangnya, meski bahan ini bikin peralatan masak atau peralatan masak juga ikutan tahan api, ada paparan bahan kimia seperti Deca-BDE atau 2,4,6-tribromofenol sampai 22.800 ppm. Padahal, bahan tingkat konsentrasi bahan kimia yang ditetapkan oleh Uni Eropa hanyalah 10 ppm.

Kalau paparan bahan kimia ini terus-menerus didapat manusia, bisa-bisa risiko terkena masalah kesehatan yang serius seperti kanker, gangguan saraf, gangguan endokrin, dan lain-lain akan meningkat.

Melihat fakta ini, Direktur Toxic Free Future Mike Schade meminta produsen atau distributor peralatan masak dari bahan plastik hitam ini untuk mengecek kembali kandungan bahan kimia pada peralatan-peralatan yang sudah mereka produksi. Jika memang iya, ada baiknya mereka mulai beralih ke bahan-bahan lain yang lebih aman.

Wajar banget ya kalau kemudian banyak warga AS yang terpikir untuk nggak lagi memakai peralatan masak dari bahan plastik hitam ini sampai ada kepastian tentang keamanannya. Hm, kalau di rumahmu sendiri bagaimana, Millens? Apakah juga ada peralatan masak dari bahan tersebut? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Cantiknya Deburan Ombak Berpadu Sunset di Pantai Midodaren Gunungkidul

8 Nov 2024

Mengapa Nggak Ada Bagian Bendera Wales di Bendera Union Jack Inggris Raya?

8 Nov 2024

Jadi Kabupaten dengan Angka Kemiskinan Terendah, Berapa Jumlah Orang Miskin di Jepara?

8 Nov 2024

Banyak Pasangan Sulit Mengakhiri Hubungan yang Nggak Sehat, Mengapa?

8 Nov 2024

Tanpa Gajih, Kesegaran Luar Biasa di Setiap Suapan Sop Sapi Bu Murah Kudus Hanya Rp10 Ribu!

8 Nov 2024

Kenakan Toga, Puluhan Lansia di Jepara Diwisuda

8 Nov 2024

Keseruan Pati Playon Ikuti 'The Big Tour'; Pemanasan sebelum Borobudur Marathon 2024

8 Nov 2024

Sarapan Lima Ribu, Cara Unik Warga Bulustalan Semarang Berbagi dengan Sesama

8 Nov 2024

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024