BerandaHits
Selasa, 15 Jun 2020 18:40

Ternyata, Ada lo Cara Keluar Grup WhatsApp Tanpa Ketahuan

Keluar dari grup Whatsapp bisa menjadi dilema tersendiri. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Berada di grup Whatsapp yang nggak cocok pasti membuatmu merasa nggak nyaman dan ingin segera keluar. Hanya, kamu nggak ingin anggota grup lain tersinggung. Nggak perlu bingung, ada kok cara agar kamu bisa keluar grup Whatsapp tanpa ketahuan orang lain. Yuk simak cara-caranya!

Inibaru.id – Kamu memang nggak punya pilihan menerima atau menolak saat dimasukan ke grup WhatsApp. Sistem yang dibuat secara otomatis untuk menjadikan kamu bagian dari anggota terkadang bikin kamu jadi serba salah. Apalagi bila pembahasan di grup selalu perihal hal-hal yang nggak kamu sukai.

Keinginan untuk keluar grup pun makin besar, namun kamu nggak bisa langsung keluar karena merasa nggak enak hati. Nggak perlu khawatir, Millens. Ternyata ada beberapa cara yang bisa kamu lakukan kalau ingin keluar grup WhatsApp tanpa ketahuan.

Berikut tips yang bisa kamu terapkan untuk keluar grup WhatsApp dengan mudah dan praktis!

1.       Kamu Perlu Mengganti Nomor WhatsApp-mu untuk Sementara

Keluar dari grup Whatsapp. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Agar bisa keluar grup WhatsApp nggak ketahuan, kamu perlu mengganti nomor WhatsApp terlebih dahulu. Kamu nggak perlu khawatir nomormu akan hilang karena nomor baru ini hanya perlu kamu daftarkan sementara.

Saat nomor baru sudah kamu ubah, masuklah ke menu Setting lalu masuklah ke bagian Account dan Change Number. Kamu perlu mem-backup chat penting kamu terlebih dahulu agar nggak hilang.

2.       Menghapus Nomor WhatsApp

Keluar dari grup Whatsapp bisa dilakukan dengan mengganti nomor. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Setelah langkah pertama sudah kamu lakukan, kamu bisa segera menghapus nomor WhatsApp lewat menu setting Apps dengan cara menghapus data alias Clear Data.

Kamu bisa membuka menu Settings atau Manager Apps di ponsel pintarmu. Lalu pilih aplikasi WhatsApp dan pilih hapus memori alias Clear Cache lalu pilih Clear Data. Setelahnya, unduh ulang aplikasi WhatsApp. Nah, setelah ini secara otomatis kamu keluar dari grup WhatsApp yang kamu punya.

3.        Daftar WhatsApp dengan Nomor Lama

Kamu bisa memakai nomor Whatsapp lama. (Inibaru.id/Triawanda Tirta Aditya)

Nah setelah kedua langkah tadi selesai dilakukan, kamu bisa memasukkan kembali nomor WhatsApp lama yang biasa kamu gunakan. Namun, kamu perlu menunggu sebentar sampai ponsel selesai melakukan proses Clear Data.

Kalau sudah lebih dari 30 menit, kamu bisa memasukkan nomor WhatsApp lama mu dan mulai mengaktivasinya kembali. Jika proses verifikasi otomatis belum juga berhasil, kamu bisa mendaftarkannya lewat telepon.

Jangan lupa, bila muncul pilihan untuk Restore, klik tombol OK. Hal ini bisa membuat chat yang kamu backup sebelumnya akan kembali muncul. Hanya, kini kamu nggak lagi dipusingkan dengan grup yang mengganggu.

Nah, jadi sekarang nggak perlu bingung ya kalau mau keluar dari grup Whatsapp yang nyebelin, Millens. Meski agak repot, setidaknya nanti kamu bisa terbebas dari grup yang nggak kamu sukai. (Idn/Mg31/E07)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: