BerandaHits
Rabu, 27 Agu 2019 09:35

Simpan Tanaman dalam Ruangan, Sehatkah?

Ilustrasi tanaman dalam ruangan. (Decodesainrumah)

Banyak orang berpikir memelihara tanaman di dalam rumah nggak hanya untuk mempercantik ruangan tapi juga menyehatkan tubuh penghuni rumahnya. Eh, tapi benarkah?

Inibaru.id – Untuk mempercantik dekorasi, sejumlah orang memilih untuk memasukkan tanaman di dalam rumah mereka. Selain itu, mereka menganggap bila tanaman yang ada di rumah bisa menyejukkan ruangan dan meningkatkan kualitas udara di dalam rumah. 

Bila ditilik secara ilmiah, tanaman di dalam rumah memang bisa mempengaruhi kesehatan mental dan fisik penghuninya. Tanaman akan menghasilkan oksigen dan menyerap karbon dioksida yang ada di dalam ruangan. Pada penelitian yang dilakukan Badan Penerbangan dan Antariksa Amerika Serikat (NASA) 1989 menemukan akar tanaman hias dapat menyerap polutan dalam ruangan seperti formaldehida, trichloroethylene, dan benzena.

Beberapa penelitian kecil juga menyebut adanya tanaman di dalam ruangan membawa manfaat. Pada 1998 silam, penelitian di Norwegia menunjukkan tanaman di dalam ruangan bisa mengurangi keluhan kelelahan, batuk, tenggorokan kering, dan gatal yang dialami para pekerja kantor.

Sementara itu, laman Nytimes (20/11/2015) menulis ada dua uji coba terkontrol secara acak yang melaporkan perbedaan efek yang dirasakan pasien bedah di rumah sakit dengan tanaman di dalam ruangan. Pasien yang di ruangannya terdapat tanaman mengaku sakitnya berkurang. Rasa cemas, stres, dan lelah pun turut berkurang.

Meski demikian, dampak yang ditimbulkan tanaman di dalam ruangan terhadap peningkatan kesehatan mental dan fisik tidak seberapa dibanding dengan lahan hijau di luar ruangan. Hal ini sesuai dengan yang dikatakan Frances E Kuo seorang profesor sumber daya alam dan ilmu lingkungan di University of Illinois di Urbana-Champaign.

Selain itu, tanaman di dalam ruangan juga berpotensi menimbulkan efek negatif. Thomas Whitlow seorang ahli ekologi perkotaan di Cornell University mengatakan tanaman hias bisa menghasilkan alergen yang dapat menimbulkan respons imun yang cukup parah ke beberapa orang.

Dari beberapa penelitian itu, tanaman dalam ruangan memang cukup membantu dalam segi kesehatan. Namun, kamu perlu mempertimbangkan jenis tanamannya. Monstera adalah salah satu tanaman yang membantu menaikkan kualitas udara di malam hari dengan menyerap CO2, menyerap formaldehida, dan melepaskan oksigen. Kaktus juga cocok ditempatkan di dalam ruangan karena dapat menyaring udara di malam hari dan mengatasi radiasi.

Sobat Millens termasuk yang memasukkan tanaman di dalam rumah nggak nih? (IB07/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: