BerandaHits
Senin, 15 Mar 2020 09:55

Setelah Kehujanan, Sebaiknya Mandi Pakai Air Dingin atau Air Hangat?

Setelah kehujanan disarankan mandi dengan air hangat. (Unsplash)

Air hujan yang terkontaminasi dengan polutan mengandung berbagai senyawa berbahaya yang bisa membuatmu jatuh sakit. Sebab itu sangat disarankan untuk mandi setelah diguyur hujan. Eits, tapi baiknya pakai air dingin atau air hangat ya?

Inibaru.id – Musim hujan terkadang bikin mager untuk mandi. Padahal, mobilitasmu yang tinggi bisa bikin badanmu basah karena berulang kali terkena hujan. Sebelum mandi, pahami dulu air apa yang cocok untuk digunakan mandi setelah kehujanan? Air dingin atau hangat?

Dr. Nabiela Viera Yovita mengatakan sebenarnya mandi menggunakan air dingin dan hangat sama baiknya. Kedua jenis air ini memiliki fungsinya tersendiri. Air hangat dapat memberikan relaksasi untuk tubuh, sedangkan air dingin bisa membuat tubuh lebih segar.

“Mandi air dingin ataupun air hangat setelah kehujanan sama baiknya. Khususnya agar tidak masuk angin. Kalau mandi dengan air hangat bonus ekstranya adalah efek relaksasi,” kata Nabiela.

Mandi agar otot rileks dan kepala segar. (Yournews.in)<br>

Air hujan yang dingin bikin suhu tubuhmu nggak stabil. Maka mandi dengan air hangat cocok untuk mengembalikan suhu tubuh. Sedangkan untuk menghilangkan aneka kuman dan infeksi setelah kehujanan, pakailah sabun antiseptik.

Di sisi lain, mandi menggunakan air hangat juga dipercaya membuat jantungmu bisa bekerja lebih optimal dengan memompa darah ke seluruh tubuh sehingga panas tubuh jadi keluar. Pembuluh darah juga mengalami dilatasi (melebar) sehingga tekanan darah menjadi berkurang. Inilah yang membuat otot jadi lebih rileks.

Usai mandi, segera hangatkan tubuh dengan pakaian yang cocok. (Popsugar.com.au)

Manfaat lain dari mandi menggunakan air hangat yaitu dapat mencegah sakit kepala. Direktur dan mentor SRL Diagnostics, India, Dr. Avinash Padhke dalam situs pribadinya menjelaskan, tekanan udara rendah serta kelembapan yang tinggi bisa membuat sakit kepala. Apalagi untuk anak-anak.

Dr. Avinash menyarankan untuk segera mandi menggunakan air hangat, berganti pakaian, dan mengeringkan kepala sesegera mungkin setelah kehujanan. Ini bisa membuat kamu terhindar dari penyakit seperti flu. Selain itu air hangat bisa juga untuk mengurangi kelelahan pada otot.

Selain mandi dengan menggunakan air hangat, jangan lupa mengimbanginya dengan makan makanan yang bergizi agar tak mudah sakit di musim hujan ya, Millens! (MG26/E06)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024