BerandaHits
Jumat, 30 Mar 2023 11:00

Selain Harvard, Inilah Universitas Luar Negeri yang Buka Kelas Bahasa Indonesia

Universitas Harvard membuka kursus Bahasa Indonesia. (Forbes/Boston Globe/Getty Images)

Universitas Harvard membuka kursus Bahasa Indonesia untuk tahun ajaran 2023-2024. Kampus terkemuka ini pun mengikuti jejak kampus-kampus lain dari luar negeri yang membuka kelas Bahasa Indonesia.

Inibaru.id – Universitas Harvard dikenal sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di dunia. Menariknya, pada tahun akademik 2023-2024, universitas yang ada di Massachusetts, Amerika Serikat ini mulai membuka kursus Bahasa Indonesia, Bahasa Tagalog, dan Bahasa Thailand.

Menurut Departemen Studi Asia Selatan perguruan tinggi tersebut, sudah ada 3 instruktur yang direkrut untuk mendukung kursus tersebut. Dana yang disiapkan untuk menyelenggarakannya juga nggak main-main, yaitu 1 juta dolar AS.

Hal ini dibenarkan oleh Profesor Bahasa dan Peradaban Asia Timur Harvard James Robson. Dia menuturkan bahwa program pendidikan tentang Asia Tenggara memang sedang ditingkatkan dalam dua tahun belakangan.

“Memang ada permintaan (untuk kelas bahasa-bahasa tersebut) dan banyak mahasiswa yang berminat,” tutur Robson sebagaimana dinukil dari The Star, Rabu (29/3//2023).

Universitas Luar Negeri yang Ada Pelajaran Bahasa Indonesia

Harvard bukanlah perguruan tinggi dari luar negeri pertama yang membuka kelas Bahasa Indonesia. Nyatanya, sejumlah kampus di negara-negara maju lain sudah lama menyelenggarakannya. Berikut adalah daftar kampus-kampus tersebut:

1. Hankuk University of Foreign Studies, Korea Selatan

Hankuk University of Foreign Studies di Seoul, Korea Selatan. (Enu.kz/S. Iskender)

Hankuk University of Foreign Studies yang ada di Dongdaemun-gu, Seoul, Korea Selatan nggak hanya membuka kelas, melainkan jurusan Bahasa Indonesia yang diurus dua departemen yang berbeda. Keberadaan jurusan ini sampai didukung Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) karena dianggap mempromosikan Bahasa Indonesia di Negeri Ginseng.

2. Tokyo University for Foreign Studies, Jepang

Perguruan tinggi berikutnya yang juga membuka jurusan Bahasa Indonesia adalah Tokyo University of Foreign Studies (TUFS) yang berada di Ibu Kota Jepang. Di negaranya, kampus ini dikenal punya riset kajian bahasa dan isu-isu global yang berkualitas nomor wahid.

3. University of Melbourne, Australia

Nggak hanya lokasinya yang bertetangga, hubungan Australia dan Indonesia dikenal baik. Hal ini membuat University of Melbourne sampai membuka jurusan Bahasa Indonesia di bawah Faculty of Arts.

Sebenarnya, nggak hanya universitas yang membuka jurusan Bahasa Indonesia. Sejumlah sekolah di Negeri Kanguru juga membuka kelas Bahasa Indonesia. Salah satunya adalah Canberra Grammar School (CGS), salah satu sekolah swasta terbesar di Ibu Kota negara tersebut.

4. Leiden University, Belanda

Salah satu perguruan tinggi yang jadi incaran mahasiswa Tanah Air adalah Leiden University. Di perguruan tinggi yang diresmikan oleh Pangeran Willem van Oranje pada 1575 ini, Kajian Bahasa Indonesia bisa ditemui di Faculty of Humanities, tepatnya di School of Asian Studies.

5. Yale University, Amerika Serikat

Di kampus ini, Indonesia Language Studies diajarkan oleh sejumlah pengajar asli dari Indonesia.

Sebagai penutur asli, kita patut berbangga hati karena Bahasa Indonesia dipelajari di kampus-kampus populer di luar negeri, ya. (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024