BerandaHits
Jumat, 30 Mar 2023 11:00

Selain Harvard, Inilah Universitas Luar Negeri yang Buka Kelas Bahasa Indonesia

Universitas Harvard membuka kursus Bahasa Indonesia. (Forbes/Boston Globe/Getty Images)

Universitas Harvard membuka kursus Bahasa Indonesia untuk tahun ajaran 2023-2024. Kampus terkemuka ini pun mengikuti jejak kampus-kampus lain dari luar negeri yang membuka kelas Bahasa Indonesia.

Inibaru.id – Universitas Harvard dikenal sebagai salah satu perguruan tinggi terbaik di dunia. Menariknya, pada tahun akademik 2023-2024, universitas yang ada di Massachusetts, Amerika Serikat ini mulai membuka kursus Bahasa Indonesia, Bahasa Tagalog, dan Bahasa Thailand.

Menurut Departemen Studi Asia Selatan perguruan tinggi tersebut, sudah ada 3 instruktur yang direkrut untuk mendukung kursus tersebut. Dana yang disiapkan untuk menyelenggarakannya juga nggak main-main, yaitu 1 juta dolar AS.

Hal ini dibenarkan oleh Profesor Bahasa dan Peradaban Asia Timur Harvard James Robson. Dia menuturkan bahwa program pendidikan tentang Asia Tenggara memang sedang ditingkatkan dalam dua tahun belakangan.

“Memang ada permintaan (untuk kelas bahasa-bahasa tersebut) dan banyak mahasiswa yang berminat,” tutur Robson sebagaimana dinukil dari The Star, Rabu (29/3//2023).

Universitas Luar Negeri yang Ada Pelajaran Bahasa Indonesia

Harvard bukanlah perguruan tinggi dari luar negeri pertama yang membuka kelas Bahasa Indonesia. Nyatanya, sejumlah kampus di negara-negara maju lain sudah lama menyelenggarakannya. Berikut adalah daftar kampus-kampus tersebut:

1. Hankuk University of Foreign Studies, Korea Selatan

Hankuk University of Foreign Studies di Seoul, Korea Selatan. (Enu.kz/S. Iskender)

Hankuk University of Foreign Studies yang ada di Dongdaemun-gu, Seoul, Korea Selatan nggak hanya membuka kelas, melainkan jurusan Bahasa Indonesia yang diurus dua departemen yang berbeda. Keberadaan jurusan ini sampai didukung Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) karena dianggap mempromosikan Bahasa Indonesia di Negeri Ginseng.

2. Tokyo University for Foreign Studies, Jepang

Perguruan tinggi berikutnya yang juga membuka jurusan Bahasa Indonesia adalah Tokyo University of Foreign Studies (TUFS) yang berada di Ibu Kota Jepang. Di negaranya, kampus ini dikenal punya riset kajian bahasa dan isu-isu global yang berkualitas nomor wahid.

3. University of Melbourne, Australia

Nggak hanya lokasinya yang bertetangga, hubungan Australia dan Indonesia dikenal baik. Hal ini membuat University of Melbourne sampai membuka jurusan Bahasa Indonesia di bawah Faculty of Arts.

Sebenarnya, nggak hanya universitas yang membuka jurusan Bahasa Indonesia. Sejumlah sekolah di Negeri Kanguru juga membuka kelas Bahasa Indonesia. Salah satunya adalah Canberra Grammar School (CGS), salah satu sekolah swasta terbesar di Ibu Kota negara tersebut.

4. Leiden University, Belanda

Salah satu perguruan tinggi yang jadi incaran mahasiswa Tanah Air adalah Leiden University. Di perguruan tinggi yang diresmikan oleh Pangeran Willem van Oranje pada 1575 ini, Kajian Bahasa Indonesia bisa ditemui di Faculty of Humanities, tepatnya di School of Asian Studies.

5. Yale University, Amerika Serikat

Di kampus ini, Indonesia Language Studies diajarkan oleh sejumlah pengajar asli dari Indonesia.

Sebagai penutur asli, kita patut berbangga hati karena Bahasa Indonesia dipelajari di kampus-kampus populer di luar negeri, ya. (Arie Widodo/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: