BerandaHits
Selasa, 14 Nov 2022 12:42

Sedang Diuji Coba, Ini Jadwal Pembukaan Jalur Tol Semarang-Demak

Uji coba tol Semarang-Demak Seksi II (Sayung-Kadilangu, Demak) dimulai pada 12 November 2022 hingga 2 Desember 2022. (Jatengprov)

Pembangunan tol Semarang-Demak memang diharapkan masyarakat untuk bisa mengurai kemacetan di jalan utama. Kini, jalur tersebut sedang diuji coba dengan cara dibuka secara terjadwal. Inilah jadwal pembukaan jalur tol Semarang-Demak.

Inibaru.id - Jalan tol Semarang-Demak Seksi II (Sayung-Kadilangu, Demak) sudah dalam tahap pembenahan akhir. Meski belum 100 persen selesai, jalan tol ini mulai dibuka untuk uji coba jalur alternatif pengurai kemacetan sekaligus pemangkas waktu tempuh.

Pembukaan jalan tol telah dimulai pada Sabtu (12/11/2022) lalu dan akan berlangsung hingga tanggal 2 Desember 2022. Pembukaan jalur tersebut dilaksanakan secara terjadwal.

Pada pagi hari pukul 06.00-10.00 WIB jalur dibuka dari arah Demak menuju Semarang melalui exit Tol Kadilangu. Sedangkan pada sore hari mulai pukul 15.00-18.00 WIB jalur dibuka dari arah Semarang ke Demak via exit Tol Sayung.

Humas PT Pembangunan Perumahan (PT PP) Robby Sumarna mengatakan, uji coba Tol Semarang-Demak seksi II (Kadilangu-Sayung) sebagai jalur alternatif, tidak terlepas dari arahan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.

"Ini permintaan Pak Gubernur dan Pak Menteri," ujarnya dalam pesan singkat.

Jalan tol Semarang-Demak diharap bisa mengurai kemacetan dan memangkas waktu tempuh. (Jatengprov)

Seperti diketahui, Ganjar melakukan inspeksi dan komunikasi intens terkait solusi penguraian kemacetan di jalur pantura, akibat pembangunan Jembatan Wonokerto. Pada kunjungan pekan lalu, mantan anggota DPR RI itu menyebut ruas tol sepanjang 16,31 kilometer itu menyisakan pengerjaan detil seperti rambu dan ornamen pada pintu keluar.

Ganjar gencar melakukan komunikasi, baik kepada para pekerja lapangan maupun pemangku kebijakan di tingkat pusat. Dia berharap jalur tersebut bisa mengurai kemacetan pantura.

Uji coba pembukaan tol dilakukan secara terjadwal pada jam tertentu. (Jatengprov)

"Ini harapan yang ditunggu-tunggu sebenarnya dari masyarakat di Sayung dan sekitarnya. (Tol) Semarang - Demak diharapkan menjadi jalur untuk mengurai kemacetan, insyaallah akan bermanfaat," paparnya.

Nah, kamu yang setiap hari melewati jalur macet Semarang-Demak pasti sudah mulai bisa merasa lega, kan? Pasalnya sebentar lagi sebagian kendaraan akan beralih lewat tol baru sehingga jalan utama nggak lagi sesak dengan mobil, truk, dan bis. (Siti Khatijah/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Ikuti Tren Nasional, Angka Pernikahan di Kota Semarang Juga Turun

9 Nov 2024

Belajar dari Yoka: Meski Masih Muda, Ingat Kematian dari Sekarang!

9 Nov 2024

Sedih dan Bahagia Disajikan dengan Hangat di '18x2 Beyond Youthful Days'

9 Nov 2024

2024 akan Jadi Tahun Terpanas, Benarkah Pemanasan Global Nggak Bisa Dicegah?

9 Nov 2024

Pemprov Jateng Dorong Dibukanya Kembali Rute Penerbangan Semarang-Karimunjawa

9 Nov 2024

Cara Bijak Orangtua Menyikapi Ketertarikan Anak Laki-laki pada Makeup dan Fashion

9 Nov 2024

Alasan Brebes, Kebumen, dan Wonosobo jadi Lokasi Uji Coba Program Makan Bergizi di Jateng

9 Nov 2024

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024