BerandaHits
Jumat, 13 Mar 2025 19:42

Sambut Lebaran 2025, Progres Perbaikan Jalan di Jateng Capai 95 Persen

Perbaikan jalan di Jembatan Losari Perbatasaan Cilacap-Banyumas. Progress perbaikan jalan di Jateng tinggal 95 persen. (Humas Jateng)

Pemerintah Provinsi Jateng terus memperbaiki jalan jelang Hari Raya Idul Fitri. Saat ini progres perbaikan jalan tinggal 95 persen.

Inibaru.id - Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi meninjau langsung perbaikan ruas Jalan Kesugihan-Menganti (Jalan Rawalo-Cilacap), tepatnya di Jembatan Losari, perbatasan Kabupaten Cilacap dan Banyumas, pada Kamis, 13 Maret 2025.

Luthfi menyatakan, perbaikan jalan yang ada di wilayah Kabupaten Cilacap sampai saat ini sudah 100 persen. Khususnya perbaikan untuk persiapan arus mudik-balik lebaran yang melalui wilayah tersebut.

"Hari ini kami melakukan kroscek jalan di wilayah Cilacap maupun Banyumas. Untuk wilayah Cilacap sudah clear, 100%, untuk persiapan mudik cukup," katanya di lokasi.

Ia menjelaskan beberapa jalan provinsi memang masih bergelombang. Perbaikan yang dilakukan saat ini bersifat sementara. Beberapa jalan bergelombang itu diperbaiki secara menyeluruh dengan beton.

"Itu nantinya akan kami beton. Sementara ini kami haluskan dulu agar pelayanan arus mudik-balik di wilayah Cilacap sudah bisa," jelas Luthfi.

Sementara itu perbaikan jalan provinsi di Jawa Tengah untuk persiapan arus mudik-balik lebaran 2025 sudah mencapai 95 persen.

Luthfi meyakini, pengerjaan perbaikan jalan dapat selesai sebelum arus mudik dimulai.

"Sampai saat ini secara keseluruhan perbaikan jalan di Jateng sudah 95 persen, kurang lima persen selesai," kata Luthfi.

Terkait Jembatan Losari di Kabupaten Banyumas, ke depan akan dilakukan duplikasi. Jembatan yang menghubungkan Rawalo-Cilacap tersebut sudah berdiri sejak tahun 1979. Kondisi saat ini terlalu kecil sehingga perlu adanya pelebaran atau duplikasi satu ruas jembatan baru di sebelahnya.

"Ini terlalu kecil sekali. Jadi hanya pemeliharaan, nanti akan dianggarkan untuk duplikasi. Nanti ada dua jembatan," katanya.

Upaya untuk duplikasi Jembatan Losari tersebut bagian dari peningkatan infrastruktur yang akan digenjot oleh Ahmad Luthfi. Terutama untuk mendukung konektivitas wilayah Banyumas dan Cilacap.

"Infrastruktur harus kita tingkatkan kembali dalam rangka konektivitas ekonomi dari Cilacap maupun Banyumas," ujarnya. (Murjangkung/E10)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Nama 'Genuk' Merujuk pada Dua Wilayah Berbeda di Kota Semarang

4 Mar 2025

Kebijakan Perusahaan yang Aneh di Tiongkok: Menikah atau Dipecat!

4 Mar 2025

Dugaan Intimidasi Polisi dan Upaya Sukatani Tempuh Jalur Hukum

4 Mar 2025

Mereka yang Antusias Menyemarakkan Takjil War dan Bukber

4 Mar 2025

Strategi Pemprov Jateng Cegah Inflasi; Gelar Pasar Murah dan Tangkap Penimbun

4 Mar 2025

Mitos Gua Poleng di Londonsari Boyolali, Diyakini Picu Kebotakan Dini Lelaki

5 Mar 2025

Kehidupan Jakarta dari Sudut Pandang Lain dalam 'Sisi Tergelap Surga'

5 Mar 2025

Tetap Hemat selama Ramadan; Tidak Boros saat Berbelanja!

5 Mar 2025

Persiapan Mudik, Gubernur Jateng Minta Perbaikan Jalan Rusak Selesai dalam 15 Hari

5 Mar 2025

Maret-April 2025, BMKG Prediksi Intensitas Hujan Menengah Hingga Tinggi

5 Mar 2025

Nutty Relationship: Hubungan yang Unik, Intens, tapi Penuh Tantangan

5 Mar 2025

Mulai 8 Maret, Kelas Bisnis KA Sancaka Utara Bakal Naik Level Menjadi New Generation

5 Mar 2025

Tips Mengatur Waktu Agar Tetap Produktif pada Bulan Ramadan

6 Mar 2025

Mengenal Tari Kretek, Warisan Budaya Kudus yang Pecahkan Rekor Muri

6 Mar 2025

Mitos di Desa Bandung: Melajang hingga Kepala Tiga Gara-Gara Bandung Bondowoso

6 Mar 2025

Meluapkan Emosi dengan Menangis Bikin Puasa Batal Nggak, ya?

6 Mar 2025

Bonus Demografi Jadi Perhatian Prof. Budi Setiyono Selama Jadi Sekretaris Kementerian BKKBN

6 Mar 2025

Penukaran Uang di BI Jateng Mulai Besok, Wajib Pakai Aplikasi PINTAR

6 Mar 2025

Demi Momen Berkualitas bersama Anak, Pemkab Wonosobo: Berbukalah di Rumah!

6 Mar 2025

Para Lajang Boleh Coba; Ada Mitos Enteng Jodoh di Pantai Jodo

7 Mar 2025