BerandaHits
Jumat, 19 Jul 2018 11:15

Samsung Kenalkan RAM Khusus Ponsel 5G

RAM LPDDR5 dari Samsung. (Samsung)

Era komunikasi 5G disebut-sebut bakal muncul sebentar lagi. Untuk mempersiapkan era 5G, Samsung mulai merancang RAM yang cocok untuk jaringan tersebut.

Inibaru.id – Saat ini, ponsel pintar sudah sampai pada era komunikasi 5G dan kecerdasan buatan atau AI. Dengan teknologi yang semakin canggih itu, kebutuhan olah data pun membutuhkan ruang yang semakin besar. Berawal dari kesadaran tersebut, Samsung akhirnya mengeluarkan produk RAM terbaru yang sudah disesuaikan dengan jaringan 5G dan kecerdasan buatan.

Kompas.com, Rabu (18/7/2018) menulis, Samsung memperkenalkan produk RAM teranyar bernama LPDDR5 (Low Power Double Data Rate) pada pekan ini. RAM LPDDR5 dibuat dengan proses fabrikasi 10 nm. Data rate dari RAM ini mencapai 6,4 gigabit per detik atau sekitar dua kali lebih kencang dibandingkan dengan produk RAM pendahulunya, LPDDR4.

Satu hal yang menarik adalah meski bandwith dari RAM ini lebih besar, konsumsi dayanya justru lebih hemat 30 persen sehingga bisa menghemat penggunaan baterai.

“Demi membuatnya semakin hemat daya, LPDDR5 juga dirancang dengan menurunkan voltase sesuai dengan kecepatan dari application processor,” jelas Samsung dalam situs resminya.

Bandwith yang besar dan didukung dengan penghematan penggunaan daya membaut RAM ini disebut-sebut sesuai dengan penggunaan perangkat mobile yang memakai konektivitas 5G dan kecerdasan buatan.

Kendati sudah diperkenalkan, Samsung ternyata belum memproduksi RAM terbarunya ini. Mereka masih fokus pada penyelesaian uji fungsi serta validasi dari prototype RAM dengan ukuran 8GB yang terdiri atas 8 chip. Diperkirakan, produksi RAM itu bakal dilakukan di pabrik Samsung yang ada di kota Pyeongtaek, Korea Selatan, bersamaan dengan produksi jenis RAM terbaru lainnya seperti DDR5 dan GDDR6.

Di masa depan, kita sepertinya nggak dipusingkan lagi dengan ponsel yang lemot gara-gara konsumsi RAM yang terbatas nih, Millens. Asyik! (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: