BerandaHits
Rabu, 22 Jan 2019 12:57

Kampanyekan #BudayaBeberes, KFC Tuai Kritik dari Warganet

Kampanye #BudayaBeberes yang diluncurkan KFC menuai pro dan kontra (Flickr/Aranami)

Beberes sendiri di restoran atau tempat makan memang belum biasa dilakukan masyarakat Indonesia. Karena itulah kampanye #BudayaBeberes KFC menjadi sesuatu yang kontroversial bagi masyarakat.

Inibaru.id – Salah satu restoran cepat saji KFC meluncurkan kampanye untuk membereskan sendiri makanan dan wadahnya setelah makan di tempat. Kampanye dengan tagar #BudayaBeberes ini sudah ada sejak Februari 2018 dan masih berlaku hingga sekarang. Namun, belakangan kampanye tersebut mendadak ramai di media sosial.

Kompas.com, Kamis (17/1//2019) menulis banyak warganet yang mendukung kampanye ini, tapi banyak juga yang mengolok #BudayaBeberes sebagai sesuatu yang nggak perlu.

Sebagai contoh, akun Twitter @ridu mengunggah tangkapan layar dari beberapa pengguna media sosial Facebook seperti Akhdiyat Indra Atmojo yang bahkan menganggap KFC akan melakukan pengurangan karyawan sehingga meluncurkan kampanye ini.

Cie yang mau ngurangin karyawan pake segala ngajak cust beresin sendiri bekas makannya haha,” tulisnya.

Selain itu, warganet lain juga menganggap hal ini nggak tepat karena menganggap orang yang makan di restoran cepat saji pengin praktis. Mereka nggak mau membereskan makanan di rumah.

Makan di luar itu karena males beberes. Kalau masih harus beberes, mending di rumah. Gak laku gimana tu?” Tulis Rizki Al-Qanun Ariantono.

Bahkan, ada warganet yang membandingkannya dengan warteg yang lebih murah.

Warteg aja yang 10 ribu dapet komplit ga perlu ngembaliin piring ke ibunya, masa di kfc beres-beres,” tulis Hassan Rizky Sadhily.

Sementara itu, pengguna media sosial Twitter dengan akun @wrinkled_lime_ menceritakan pengalamannya saat beberes makanan sendiri. Dia yang mengaku sudah terbiasa mengembalikan piring dan nampan ke pegawai justru dianggap aneh pelanggan lainnya.

Gue pernah ke KFC, terus abis makan balikin piring dan nampan ke pojokan tempat sampah gitu. Terus diliatin ibu-ibu dan denger omongan ‘sok baik banget’ pas lewatin mejanya,” tulisnya.

Selain banyak yang menghujat, ada pula warganet yang mendukung. Salah satunya adalah pemilik akun @ema_hikmaya meskipun juga turut memberikan kritik kepada KFC.

Saya setuju dengan kampanye ini dan sudah mulai saya biasakan. Alangkah lebih baik kalau setiap store juga dilengkapi keterangan di mana kami bisa meletakkan piring, nampan, dan sampah, jadi nggak perlu bertanya ke petugas,” tulisnya.

Akun @azkasan18 bahkan menyebut hal ini bisa menjadi cara mengajarkan anak-anak tentang kebersihan.

Salah satu manfaatnya bisa membangun kesadaran pada anak bahwa sampah yang kita hasilkan adalah tanggung jawab kita,” ungkapnya.

Padahal, sebenarnya budaya membereskan makanan sendiri ini sudah biasa lo di luar negeri. Namun, masyarakat Indonesia masih belum akrab dengan hal tersebut sehingga menganggapnya aneh. Nah, sobat Millens termasuk yang setuju atau nggak nih dengan kampanye ini? (IB09/E04)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lezatnya Mi Ayam Ceker Pak Kawit yang Melegenda di Pusat Kota Semarang

16 Jan 2026

Rupiah Masuk Daftar 5 Besar Mata Uang Terlemah di Dunia

16 Jan 2026

Kembali Didera Banjir, Warga Desa Wonorejo Memilih Bertahan di Rumah

16 Jan 2026

Bertahan dalam Banjir; dari Alasan Merawat Ternak hingga Menjaga Anggota Keluarga

16 Jan 2026

Yuk, Intip Tradisi Leluhur 'Nabung' Air Hujan yang Mulai Terlupakan

16 Jan 2026

Jateng Nol Desa Sangat Tertinggal, Kini Ribuan Berstatus Mandiri dan Maju!

16 Jan 2026

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: