BerandaHits
Kamis, 6 Mar 2024 18:29

Pengumuman; Candi Prambanan Tutup untuk Wisatawan pada Hari Raya Nyepi 2024

Candi Prambanan tutup pada Hari Raya Nyepi 2024 pada Senin (11/3/2024) nanti. (Medcom/Antara/Hendra Nurdiyansyah)

Kalau kamu pengin ke Candi Prambanan pas libur panjang akhir pekan nanti, pastikan nggak datang pas perayaan Hari Raya Nyepi 2024, ya? Soalnya, candi bakal tutup demi menghormati umat Hindu.

Inibaru.id – Hari Raya Nyepi 2024 bakal diperingati pada Senin (11/3/2024) pukul 06.00 WIB sampai Selasa (12/3) pukul 06.00 WIB. Nah, pada hari dan waktu yang sama, Candi Prambanan tutup untuk wisatawan, Millens.

Hal ini diungkap oleh PT Taman Wisata Candi (TWC) Borobudur Prambanan dan Ratu Boko. Penutupan pada perayaan Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka 1946 ini memang disengaja demi menghormati umat Hindu yang merayakannya di kawasan Candi Prambanan.

“Penutupan Candi Prambanan saat Hari Raya Nyepi adalah kali kedua sejak tahun lalu. Ini adalah wujud toleransi sekaligus penghormatan terhadap umat Hindu yang merayakan Nyepi di kawasan Candi Prambanan,” ujar Direktur Utama PT TWC Borobudur Prambanan dan Ratu Boko Febrina Intan sebagaimana dilansir dari Harianjogja, Selasa (5/3).

Padahal, pada tahun-tahun sebelumnya, biasanya Candi Prambanan tetap buka demi melayani wisatawan yang pengin datang ke Candi Hindu terbesar di Indonesia tersebut saat libur nasional. Apalagi, Nyepi tahun ini bertepatan dengan libur akhir pekan yang cukup panjang sehingga diperkirakan wisatawan yang akan datang jauh lebih banyak. Tapi, pihak pengelola candi ternyata menganggap ketenangan ibadah umat Hindu jauh lebih penting.

“Memang, jika buka pas Nyepi bisa memberikan keuntungan besar (dari penjualan tiket masuk). Tapi bagi kami nilai toleransi lebih berharga dari nilai transaksional yang bisa kami dapatkan,” lanjut Intan.

Sebelum ditutup, bakal digelar Tawur Agung Kesanga. (Medcom/Antara/Hendra Nurdiyansyah)

Asal kamu tahu saja, di wilayah yang nggak jauh dari Candi Prambanan, sebenarnya ada cukup banyak umat Hindu. Kalau menurut catatan PT TWC Borobudur Prambanan dan Ratu Boko, setidaknya jumlahnya mencapai 120 ribu. Mereka biasa beribadah di kurang lebih 40 pura.

Nah, saat Nyepi nanti, pihak pengelola Candi Prambanan juga pengin menjadikan candi sunyi layaknya pura-pura tersebut demi menghargai umat Hindu yang beribadah selama 24 jam penuh.

Untungnya, sebelum ditutup, kamu bisa menikmati perayaan Tawur Agung Kesanga yang bakal digelar di Candi Prambanan. Dalam acara ini, wisatawan bisa datang dan menikmati sejumlah atraksi spektakuler seperti tari-tarian, ogoh-ogoh, dan gunungan. Diperkirakan, lebih dari 15 ribu umat Hindu bakal dilibatkan dalam acara ini.

“Tawur Agung Kesanga bakal digelar pada Minggu (10/3) di Lapangan Wisnu Candi Prambanan. Nantinya, pengunjung bisa berbaur dengan umat. Bahkan bisa ikut menggotong gunungan atau ogoh-ogoh yang disiapkan panitia,” ungkap General Manager Prambanan dan Ratu Boko I Gusti Putu Ngurah Sedana.

Yap, keputusan Candi Prambanan tutup selama Hari Raya Nyepi cukup bijak ya, Millens demi menghargai umat Hindu di sana. Jadi, kalau kamu pengin berkunjung ke sana pas libur panjang akhir pekan nanti, bisa lo datang pas Tawur Agung Kesanga yang dijamin bakal berlangsung meriah. Setuju? (Arie Widodo/E05)

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Viral Buku 'Broken Strings, Begini Tanggapan Orang Tua yang Memiliki Anak Remaja

17 Jan 2026

Lebih dari Merajut Kerukunan, Tradisi Nyadran Perdamaian di Temanggung Digelar Demi Menjaga Alam

17 Jan 2026

Perselingkuhan dan Judol, Pemicu Ribuan Istri Gugat Cerai Suami di Semarang

17 Jan 2026

Perbarui Eksonim, Indonesia Revisi Penulisan Nama Sejumlah Negara Asing

17 Jan 2026

Begini Pola Pelaku Child Grooming di DIY Menguasai Korbannya

17 Jan 2026

Menyisir Jejak Pangeran Samudra, Bangsawan Majapahit yang Abadi di Puncak Kemukus

17 Jan 2026

Trik Menyimpan Pisang Biar Nggak Cepat Membusuk

18 Jan 2026

Enak dan Mengenyangkan, Begini Cerita Warung Pecel dan Brongkos Mbok Teguh Pakis, Magelang

18 Jan 2026

Ratusan Ribu Keluarga Belum Punya Rumah, Apa Rencana Pemkot Semarang?

18 Jan 2026

Ketika Wayang Klithik Menolak jadi 'Artefak' Budaya

18 Jan 2026

Gawat! Dijajah Spesies Asing, Jumlah Serangga Lokal Anjlok

18 Jan 2026

Parenting Tipe C, Gaya Asuh Fleksibel yang Bikin Anak dan Orang Tua Lebih Bahagia

18 Jan 2026

Di Korea Selatan, Siswa Pelaku Bullying Dipersulit Masuk Universitas

19 Jan 2026

Melegenda di Muntilan, Begini Kelezatan Bubur Mbah Gamping

19 Jan 2026

Terdampak Banjir, Warga Wonorejo Mulai Mengeluh Gatal dan Demam

19 Jan 2026

Antisipasi Doomscrolling, Atur Batas Waktu Youtube Shorts Anak dengan Fitur Ini!

19 Jan 2026

Opsi Layanan Kesehatan 'Jemput Bola' untuk Warga Terdampak Banjir Wonorejo

19 Jan 2026

Bijak Kenalkan Gawai dan Media Sosial pada Anak

19 Jan 2026

Bupati Pati Sudewo Kena OTT KPK! Terkait Kasus Apa?

19 Jan 2026

Jalur Pekalongan-Sragi Tergenang, Sebagian Perjalanan KA Daop 4 Semarang Masih Dibatalkan

19 Jan 2026

Inibaru Media adalah perusahaan digital yang fokus memopulerkan potensi kekayaan lokal dan pop culture di Indonesia, khususnya Jawa Tengah. Menyajikan warna-warni Indonesia baru untuk generasi millenial.

A Group Member of

Ikuti kamu di: