BerandaHits
Sabtu, 3 Mar 2023 15:00

Pancaroba, Musim Rentan Penyakit bagi Hewan Peliharaan

Ilustrasi: Musim pancaroba merupakan musim rentan penyakit bagi hewan peliharaan. (Arenahewan)

Cuaca yang nggak menentu pada musim pancaroba membuat hewan peliharaan mudah mengalami sakit seperti flu, muntaber, dan penyakit kulit. Karena kita sedang di musim pancaroba, maka perhatikan lebih serius kesehatan anabulmu di rumah ya!

Inibaru.id - Kita sekarang sedang berada di musim pancaroba. Itu adalah musim transisi atau perpindahan dari penghujan ke kemarau. Kata banyak orang, di musim pancaroba virus jadi lebih mudah masuk ke badan kita. Akibatnya di musim itu banyak orang yang jatuh sakit.

Rupanya, pancaroba nggak hanya membuat manusia mudah terserang penyakit. Hewan peliharaan atau anak bulu (anabul) seperti kucing juga rentan terkena penyakit seperti flu dan muntaber. Hal itu diungkapkan dokter hewan dari Institut Pertanian Bogor sekaligus anggota Perhimpunan Dokter Hewan Indonesia Trima Naimmah.

"Sama seperti kita, kucing juga rentan sekali terkena penyakit. Biasanya, saat musim pancaroba ini, penyakit yang sering muncul adalah flu, diare, penyakit kulit dan rambut atau bahkan yang paling parah bisa terkena Panleukopenia atau muntaber," ungkap Trima pada Jumat (3/3/2023).

Menurut Trima, Panleukopenia merupakan penyakit yang tergolong berbahaya untuk kucing karena penyakit itu dengan cepat bisa menular terutama bagi kucing yang belum divaksin.

Perawatan Saat Kucing Sakit

Ilustrasi: Kandang kucing harus selalu bersih agar terhindar dari virus yang akan menyerangnya. (Pixabay)

Trima menjelaskan apabila anabul terserang flu, kamu sebagai pemilik bisa memberikan perawatan di rumah dengan membantu mengeluarkan ingus hingga menjemur anabul di bawah matahari pagi.

Namun, akan lebih baik bila anabul yang sakit segera dibawa ke rumah sakit hewan agar mendapat perawatan yang tepat. Trima juga mengimbau agar para pemilik memperhatikan gizi dari makanan anabul.

"Pastikan makanan yang dikonsumsi bergizi dan bisa menambah imun anabul. Baiknya dibawa ke dokter agar langsung mendapatkan perawatan serta obat yang sesuai," sambungnya.

Trima juga memaparkan beberapa hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga kesehatan anabul di musim pancaroba salah satunya dengan memperhatikan kebersihan tempat tinggal hingga alat makan anabul.

"Saat musim pancaroba ini, yang paling utama pastikan lingkungan tempat tinggal anabul tetap bersih dan kering. Selain itu, jangan lupa rajin membersihkan peralatan makan dan litter box," terang Trima.

"Tentu juga diperhatikan makan, minum, dan kesehatan rambutnya. Sebagai tambahan boleh juga diberikan multivitamin," tutupnya.

Ya, di musim pancaroba kita memang harus memberikan perhatian lebih pada kesehatan diri sendiri dan hewan peliharaan. Pastinya kita pengin sehat selalu bersama anabul kesayangan, kan? (Siti Khatijah/E05)

Artikel ini telah dimuat di Media Indonesia dengan judul Ternyata, Anabul Juga Rentan Penyakit di Musim Pancaroba.

Tags:

ARTIKEL TERKAIT

Lebih Dekat dengan Pabrik Rokok Legendaris di Semarang: Praoe Lajar

10 Nov 2024

Kearifan Lokal di Balik Tradisi Momongi Tampah di Wonosobo

10 Nov 2024

Serunya Wisata Gratis di Pantai Kamulyan Cilacap

10 Nov 2024

Kelezatan Legendaris Martabak Telur Puyuh di Pasar Pathuk Yogyakarta, 3 Jam Ludes

10 Nov 2024

Warga AS Mulai Hindari Peralatan Masak Berbahan Plastik Hitam

10 Nov 2024

Sejarah Pose Salam Dua Jari saat Berfoto, Eksis Sejak Masa Perang Dunia!

10 Nov 2024

Memilih Bahan Talenan Terbaik, Kayu atau Plastik, Ya?

10 Nov 2024

Demo Buang Susu; Peternak Sapi di Boyolali Desak Solusi dari Pemerintah

11 Nov 2024

Mengenang Gunungkidul saat Masih Menjadi Dasar Lautan

11 Nov 2024

Segera Sah, Remaja Australia Kurang dari 16 Tahun Dilarang Punya Media Sosial

11 Nov 2024

Berkunjung ke Museum Jenang Gusjigang Kudus, Mengamati Al-Qur'an Mini

11 Nov 2024

Tsubasa Asli di Dunia Nyata: Musashi Mizushima

11 Nov 2024

Menimbang Keputusan Melepaskan Karier Demi Keluarga

11 Nov 2024

Menyusuri Perjuangan Ibu Ruswo yang Diabadikan Menjadi Nama Jalan di Yogyakarta

11 Nov 2024

Aksi Bersih Pantai Kartini dan Bandengan, 717,5 Kg Sampah Terkumpul

12 Nov 2024

Mau Berapa Kecelakaan Lagi Sampai Aturan tentang Muatan Truk di Jalan Tol Dipatuhi?

12 Nov 2024

Mulai Sekarang Masyarakat Bisa Laporkan Segala Keluhan ke Lapor Mas Wapres

12 Nov 2024

Musim Gugur, Banyak Tempat di Korea Diselimuti Rerumputan Berwarna Merah Muda

12 Nov 2024

Indonesia Perkuat Layanan Jantung Nasional, 13 Dokter Spesialis Berguru ke Tiongkok

12 Nov 2024

Saatnya Ayah Ambil Peran Mendidik Anak Tanpa Wariskan Patriarki

12 Nov 2024